5 Rekomendasi Tempat Wisata Menarik di Semarang
Berita Baru, Wisata – Akhir pekan selalu ditunggu-tunggu bagi setiap orang untuk berlibur, menghabiskan waktu bersama keluarga atau pasangan tercinta.
Semarang dapat menjadi salah satu kota tujuan. Secara geografis dan sosiologis, kota Lumpia ini memiliki daya tarik dengan karakter dan keunikan tersendiri.
Wisatawan akan disuguhi berbagai tempat di Semarang yang menyajikan keindahan alam dan buatan untuk menarik dikunjungi.
Berikut kami rekomendasikan 5 tempat wisata di Semarang yang menarik untuk dikunjungi.
- Kota Lama
Kota Lama sangat cocok untuk dijadikan tujuan wisata. Keindahan bangunan kuno peninggalan masa penjajahan Belanda ini masih dirawat dan dilestarikan.
Berada di kawasan Kota Lama Semarang, tempat wisata ini terletak di Jl. Letjen Suprapto No.31, Tj. Mas, Kec. Semarang Utara, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Sebagai upaya pelestarian, Kota Lama dikategorikan sebagai Kawasan Cagar Budaya Peringkat Nasional.
Terdapat banyak hal yang dapat dilakukan di Kota Lama. Deretan cafe yang menyajikan minuman dan makanan dapat dijadikan pilihan untuk melepas lelah.
- Klenteng Sam Poo Kong
Klenteng Sam Poo Kong terletak di Jl. Simongan No. 129 Bongsari, Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Jarak klenteng dari pusat Kota Simpang Lima Semarang hanya 4,1 km dan dapat ditempuh dalam waktu sekitar 15 menit.
Klenteng Sam Poo Kong didirikan pada tanah seluas luas 3,2 hektar dan memiliki 5 bangunan.
Klenteng ini didirikan sebagai penghormatan Laksamana Cheng Ho, seorang penjelajah Tiongkok yang singgah di Semarang dalam perjalanannya menyebarkan perdamaian.
- Museum Kereta Api Ambarawa
Berada di Jl. Stasiun No.1, Panjang Kidul, Panjang, Kec. Ambarawa, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Museum Kereta Api Ambarawa sangat bersejarah.
Sebelum menjadi museum, tempat ini berfungsi sebagai stasiun kereta api dengan nama Stasiun Willem I dan diresmikan pada 21 Mei 1878.
Karena jalur kereta sudah tidak aktif, stasiun dialihfungsikan sebagai museum pada 9 April 1976.
Di Museum Kereta Api Ambarawa, pengunjung dapat menikmati koleksi lokomotif uap, koleksi benda antik, tour wisata edukasi, koleksi buku, dan spot foto dengan tema vintage.
Tiket masuk tempat wisata ini dijual mulai dari harga Rp5 ribu untuk anak-anak dan Rp10 ribu untuk dewasa.
Wisatawan juga dapat berkeliling menggunakan kereta api biasa dengan biaya Rp50 ribu dan kereta api diesel untuk kapasitas 40 orang mulai dari Rp5 juta.
- Air Terjun Kali Pancur
Lokasi objek wisata Air Terjun Kali Pancur ini cukup tersembunyi di lereng Gunung Telomoyo, tepatnya di di Desa Nogosaren, Kec. Getasan, Semarang.
Air terjun Kali Pancur merupakan salah satu air terjun tertinggi di wilayah Jawa Tengah dengan tinggi sekitar 100 meter.
Dari area parkir, wisatawan harus menuruni sekitar 900 buah anak tangga terlebih dahulu untuk tiba di titik lokasi air terjun. Rindangnya pepohonan membuat udara terasa sejuk.
Sesampainya di lokasi, rasa lelah setelah menyusuri anak tangga serasa terbayarkan dengan keindahan dan gemuruh air terjun yang berdebur megah.
Waktu terbaik untuk mengunjungi Air Terjun Kali Pancur adalah pagi hari. Keindahannya cocok diabadikan sebagai objek foto.
Ada pula fasilitas pelengkap seperti toilet umum yang bersih, mushola yang lengkap dengan sarung, mukena, dan sajadah, serta lahan parkir.
- Dusun Semilir
Dusun Semilir merupakan tempat wisata di Semarang yang terletak di Jl. Soekarno – Hatta No.49, Ngemple, Bawen, Ngemplak, Semarang, Jawa Tengah.
Wisata ini dapat dicapai dari berbagai arah, seperti dari pusat Kota Semarang, Jakarta, Yogyakarta atau Boyolali karena terletak di pinggir jalan raya utama.
Dusun Semilir buka setiap hari dari Senin hingga Jumat pukul 10.00–18.00 WIB. Sedangkan untuk hari Sabtu, Minggu dan tanggal merah buka pukul 09.00–19.00 WIB.
Pengunjung bisa datang saat pagi ataupun malam hari karena keduanya memiliki pemandangan yang tak kalah menariknya.
Harga tiket masuknya Rp 20.000 pada hari Senin hingga Jumat dan Minggu. Sedangkan untuk hari Sabtu, harga tiketnya adalah Rp 30.000.
Ada banyak aktivitas yang dapat dilakukan di Dusun Semilir. Misalnya, pengunjung dapat berkeliling di Alun Eropa yang berkonsep arsitektur Eropa dengan nuansa warna-warni.
Di wilayah Alas Tirta ada spot foto berkonsep alam dengan berbagai tanaman hutan yang cocok untuk latar belakang. Ada pula beberapa hewan menarik seperti berang-berang, burung, dan ikan koi.