Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Presiden Jokowi: Tidak Ada Tempat di Tanah Air Bagi Terorisme
Presiden Jokowi dalam keterangan video yang ditayangkan di saluran Youtube Sekretariat Presiden, Senin, 30 November 2020

Presiden Jokowi: Tidak Ada Tempat di Tanah Air Bagi Terorisme



Berita Baru, Jakarta – Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengutuk pembunuhan terhadap empat orang warga di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah pada Jumat, 27 November 2020 pukul 09.00 WITA, yang dilakukan oleh anggota Mujahidin Indonesia Timur (MIT) kelompok Ali Kalora. Jokowi menegaskan tidak ada tempat di tanah air bagi terorisme. 

“Sekali lagi saya tegaskan bahwa tidak ada tempat di tanah air kita ini bagi terorisme,” kata Presiden Jokowi dalam keterangan video yang ditayangkan di saluran Youtube Sekretariat Presiden, Senin (30/11).

Jokowi mengatakan, tindakan biadab tersebut bertujuan untuk menciptakan provokasi dan teror di tengah-tengah masyarakat yang ingin merusak persatuan dan kerukunan di antara warga bangsa.

Jokowi juga menyampaikan duka cita yang mendalam kepada keluarga korban atas kejadian biadab ini. Pemerintah akan memberikan santunan kepada keluarga korban yang ditinggalkan.

“Saya menyampaikan duka cita yang mendalam kepada keluarga korban, ini adalah tragedi kemanusiaan dan pemerintah akan memberikan santunan kepada mereka yang ditinggalkan,” ujar Jokowi. 

Lebih lanjut, Jokowi sudah memerintahkan Kapolri untuk mengusut tuntas jaringan-jaringan pelaku yakni MIT dan membongkar jaringan itu sampai ke akar-akarnya. Ia juga telah memerintahkan kepada Kapolri dan Panglima TNI untuk meningkatkan kewaspadaan.

“Terakhir saya minta kepada seluruh masyarakat di seluruh pelosok tanah air agar semuanya tetap tenang dan menjaga persatuan namun juga tetap waspada. Kita semua harus bersatu melawan terorisme,” tandas Jokowi.