Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Pemasukan Aplikasi Smartphone
iOS 12 – Android 9 Pie

Mengungkap Pemasukan Aplikasi Smartphone 2019



Beritabaru.co, Jakarta – Pengguna smartphone secara global, telah mengalami peningkatan dalam pertengahan tahun 2019 ini. Hal tersebut menjadikan pengguna smartphone secara global gelontorkan uangnya sebesar USD39,7 milliar (Rp565,5 triliun), untuk aplikasi.

Dalam laporan yang dikutip dari laman Sensor Tower diinformasikan bahwa, jumlah pendapatan aplikasi smartphone iOS dan Android (tahun 2019) naik 15,4% dibanding tahun sebelumnya.

Secara global, App Store (toko utama iOS) masih menjadi tempat paling banyak mengeluarkan uang, dengan jumlah mencapai USD25,5 miliar. Sedangkan untuk Google Play Store (toko utama Android), total pemasukanya ‘hanya’ USD14,2 miliar. Hal tersebut terjadi karena App Store meningkat 20,4%, dibanding tahun sebelumnya.

Menurut data pimpinan Google Play Store. Sejauh tahun 2019 yang masih berjalan ini, para pengguna Google Play Store telah mengunduh 41,9 miliar aplikasi. Sedangkan untuk App Store hanya 14,8 miliar unduhan.

Meski Google Play Store kalah dari segi pemasukan. Google Play Store selalu meningkat pada volume unduhan, dengan presentase 16,4% dibandingkan tahun sebelumnya. Lalu App Store berkurang 1,4% dari tahun sebelumnya. Jika dibandingkan, Google Play Store lebih besar 160% dibanding App Store.

Sementara itu, untuk jenis aplikasi yang diinstal. Aplikasi dalam kategori game masih menjadi paling mendapat pendapatan tertinggi. Karena pemasukan kotor yang didapatkan dari game mencapai 77% dibanding aplikasi lainnya. Untuk total pendapatannya mencapai USD29,6 miliar (Rp418,5 triliun).

Dari aplikasi kategori game yang menempati urutan pertama pendapatan. Game Arena of Valor karya Tencent, memperoleh pendapatan paling besar yaitu sejumlah USD728 juta (Rp10,2 triliun). Pendapatan tersebut ditotal dari platform Android yang memiliki Google Play dan iOS dengan App Storenya.

Nah, dari hal tersebut bisa diketahui bahwa menjadi seorang gamer khususnya Di smartphone itu adalah hobi yang sangat mewah. Karena hanya untuk hobi orang rela mengeluarkan uang jutaan rupiah, bahkan ada yang sampai puluhan juta rupiah.