Menaker Lakukan Persiapan Ketenagakerjaan di Calon Ibu Kota
Berita Baru, Kaltim – Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) RI Ida Fauziyah mengunjungi Kalimantan Timur, sejak 17-18 Januari 2020.
Sebagai calon Ibu Kota baru yang akan dibangun, Ida memastikan kondisi ketenagakerjaan di wilayah Kaltim harus kondusif dengan hubungan industrial yang baik.
“Disamping itu persiapan Skill-skill baru dan peningkatan kompetensi harus terus dikembangkan,” ungkapnya kepada Beritabaru.co melalui keterangan tertulisnya.
Politisi PKB itu juga berkunjung ke Pertamina Refinery Unit V di Balikpapan. Ia didampingi oleh Anggota Komisi IX DPR RI Ermarini.
“Saya bertemu dengan direksi dan mengecek kesiapan Fasilitas Kesehatan sbg salah satu persyaratan K3 di Pertamina RU Balikpapan. Alhamdulillah pemahaman dan pelaksanaan K3 sudah baik,” ungkapnya.
Fasilitas kesehatan menurutnya ialah sangat penting agar pekerja dalam melaksanakan tugasnya terjamin keselamatannya.
Selain itu, Ia juga mengunjungi Balai Latihan Kerja (BLK) Samarinda. Disana ia meninjau Workshop pelatihan pengoperasian alat berat.
“Nantinya akan banyak dibutuhkan operator alat berat di provinsi Kaltim ini, mengingat adanya pembangunan IKN baru di provinsi Kaltim,” katanya
Lebih lanjut, Ida juga memberikan arahan pada rapat koordinasi kepada 14 perwakilan pengelola BLK Komunitas yang ada di pulau Kalimantan.
Pada kesempatan itu, ia menyampaikan bahwa BLK Komunitas ini merupakan program yang dicanangkan oleh Kemnaker guna mendorong instrumen stategis dalam upaya pengembangan SDM.
BLK Komunitas ini diadakan agar mudah diakses oleh masyarakat yang tempat tinggalnya jauh dari kota.
“Saya mendorong agar terus berinovatif, kreatif, serta bekerjasama dengan mitra strategis lokal guna memberikan dampak yang positif kepada BLK Komunitasnya masing-masing” pungkasnya