J-Hope dan V BTS Ungkap Keunikan Video Klip “Butter”
Berita Baru, Entertainment – Dalam video klip “Butter,” apakah kamu melihat ada yang berbeda? Yap, setiap member BTS nampak lebih kreatif dan bebas mengeksplorasikan diri melalui gerakan-gerakan yang mereka tampilkan. Tak ayal, gerakan tersebut menjadi corak tersendiri bagi koreografi lagu “Butter.”
Menurut J-Hope, member BTS berupaya memasukkan emosi mereka ke dalam lagu tersebut. Pelantun lagu single “Chicken Noodle Soup” ini menyebutkan beberapa gestur unik mereka dalam video klip “Butter.”
“Mencium tangan kami, memberikan tatapan nakal, dan menyapu rambut ke belakang, itu mungkin menjadi highlight dari koreo (lagu Butter),” ujarnya. Melalui lagu dan keunikan koreografi tersebut, J-Hope merasa penonton bisa merasakan energi unik yang dipancarkan oleh BTS.
Khusus soal koreografi, dance-line BTS ini menambahkan, “Unit koreo kami juga sangat baru, sangat unik, dan menyenangkan. Jadi saya pikir, melihat unit koreo, unit tarian itu akan menjadi elemen lain yang Anda nikmati (dari video klip ‘Butter’),” katanya.
Lebih detail lagi, V menekankan mengenai adegan di lift, ketika setiap member BTS menari sendiri-sendiri seolah mengungkapkan perasaan yang dimiliki oleh masing-masing member.
“Kami mengarangnya (tarian itu), itu adalah tarian freestyle yang kami lakukan ketika berada di lokasi, dan kemudian kami memilih setiap tarian yang kami anggap secara terbaik mengekspresikan diri kami,’ ujar V.
Hayo, kamu tahu nggak adegan yang dimaksud V? Kalau belum, tonton video klipnya lagi, gih!