Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

BBM
HMI Cabang Parepare gelar demo kenaikan harga BBM. (Foto: Husnil/ Beritabaru.co)

HMI Cabang Parepare Unjuk Rasa Tuntut Tolak Kenaikan Harga BBM



Berita Baru, Parepare – Puluhan kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Kota Parepare menggelar unjuk rasa menolak kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM), pada Senin (5/9/2022) siang.

Diketahui sebelumnya, Presiden Jokowi telah menaikkan harga BBM jenis Pertalite, solar hingga pertamax yang nota benenya non subsidi.

Pertalite yang semula Rp 7.650 kini naik menjadi Rp 10.000 per liter, solar dari Rp 5.150 menjadi Rp 6.800 per liter, dan Pertamax dari Rp 12.500 menjadi Rp 14.500 per liter.

Unjuk rasa HMI ini digelar di tiga titik, pertama di depan pintu gerbang masuk IAIN, depan depot Pertamina dan di DPRD Parepare.

Saat ditemui disela-sela unjuk rasa, Koordinator Lapangan, Ibrahim menjelaskan, tuntutannya persoalan kenaikan harga BBM yang akan merugikan bagi masyarakat.

“Tuntutan kami, persoalan kenaikan harga BBM dan akan sangat berpengaruh terutama bagi masyarakat sipil, karena BBM ini naik, maka seluruh bahan pokok dan pangan akan naik,” jelasnya.

Ibrahim pun menegaskan jika pemerintah pusat mengambil kebijakan untuk menurunkan maka akan turun sampai diturunkannya BBM.

“Langkah kami, sebelum pemerintah pusat hingga pemerintah daerah mengambil keputusan untuk menurunkan harga BBM, maka HMI akan terus menggelar aksi hingga harga ini BBM turun,” tegasnya.