Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Datuk Jamal Nasir: Malaysia Harus Tiru Naturalisasi Pemain ala Indonesia
Datuk Jamal Nasir: Malaysia Harus Tiru Naturalisasi Pemain ala Indonesia

Datuk Jamal Nasir: Malaysia Harus Tiru Naturalisasi Pemain ala Indonesia



Beritabaru.co – Legenda sepakbola Malaysia, Datuk Jamal Nasir, memberikan pandangan menarik mengenai langkah yang harus diambil Timnas Malaysia. Ia meminta Harimau Malaya untuk meniru strategi naturalisasi pemain seperti yang dilakukan Indonesia. Hal ini dinilai mampu meningkatkan daya saing Malaysia di tingkat internasional.

“Thailand, Vietnam, Indonesia telah menggunakan banyak pemain naturalisasi. Kita tidak bisa mengabaikan tren ini jika ingin bersaing dengan mereka,” kata Nasir kepada New Straits Times.

Naturalisasi Pemain Ala Indonesia Jadi Sorotan

Datuk Jamal Nasir menyoroti bagaimana Indonesia berhasil memanfaatkan strategi naturalisasi. Dalam beberapa tahun terakhir, Garuda mendatangkan belasan pemain keturunan dari Belanda. Hasilnya cukup positif, terbukti dengan keberhasilan Indonesia menjaga peluang lolos ke Piala Dunia 2026, bersaing hingga babak ketiga kualifikasi.

Sementara itu, Vietnam juga telah menggunakan pemain naturalisasi, seperti Nguyen Xuan Son berdarah Brasil yang tampil gemilang di Piala AFF 2024. Hal serupa juga terlihat di Thailand.

Namun, menurut Nasir, Malaysia belum maksimal dalam hal ini. Meskipun sudah memiliki pemain naturalisasi seperti Dion Cools dan Sergio Aguero, jumlah tersebut dirasa masih kurang.

Perlu Dukungan Pembinaan Usia Dini

Meski menilai naturalisasi penting, Datuk Jamal Nasir mengingatkan agar pembinaan usia dini tetap menjadi prioritas. “Cara pengembangan saat ini tidak melatih pemain yang cukup untuk siap menghadapi arena internasional. Lebih banyak pertandingan diperlukan untuk pemain U15, U16, U17,” tegasnya.

Selain itu, ia berharap adanya dukungan dana dari pemerintah dan swasta untuk mengembangkan bakat lokal sekaligus melanjutkan kebijakan naturalisasi.

Strategi naturalisasi pemain yang sukses diterapkan di Indonesia kini menjadi referensi kuat bagi Malaysia untuk meningkatkan kualitas tim Harimau Malaya.