Curah Hujan Tinggi, Lima Tanggul di Sungai Kali Lamong Gresik Jebol
Berita Baru, Gresik – Intensitas curah hujan yang cukup tinggi beberapa hari terakhir membuat aliran Kali Lamong yang melintasi wilayah Kabupaten Gresik meluap. Akibatnya, tanggul sungai di lima titik lokasi jebol, diantaranya di Desa Gluranploso, Cermenlerek, dan sekitar wilayah Kecamatan Benjeng.
Beruntung, tim Unit Reaksi Cepat (URC) BPBD Gresik beserta masyarakat setempat segera melakukan penanganan darurat dengan pemancangan trucuk dan gedek bambu yang diperkuat tumpukan karung tanah.
“Sementara bisa diamankan dan ketika kondisi sudah memungkinkan akan langsung dilanjutkan pembenahan penguatan dengan alat berat PUTR,” ujar Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Gresik Achmad Hadi, Selasa (18/10).
Hadi menyebut, jebolnya tanggul yang menyebabkan air kali lamong di beberapa desa meluber dikarenakan proyek normalisasi belum tuntas. Sehingga bantaran dan tanggul sungai masih labil serta rawan ketika debit air dari wilayah hulu cukup tinggi.
“Sebagai antisipasi terus kami lakukan mitigasi spot-spot tanggul kali lamong yang masih rawan untuk diagendakan normalisasi,” terang dia.
Sementara itu, Kepala BPBD Gresik Darmawan telah menyiapkan posko darurat di kantornya sebagai langkah antisipasi darurat banjir khususnya.
“Saya juga menyampaikan kepada masyarakat melalui Camat agar mewaspadai cuaca ekstrem beberapa hari ke depan terhadap potensi bencana, dengan koordinasi bersama OPD terkait,” pungkasnya.