Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

BLT Dana Desa di Gresik Mulai Disalurkan, Tiap Bulan Keluarga Miskin Terima Rp 600.000

BLT Dana Desa di Gresik Mulai Disalurkan, Tiap Bulan Keluarga Miskin Terima Rp 600.000



Berita Baru, Gresik – Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Dana Desa (DD) di Kabupaten Gresik mulai disalurkan kepada keluarga penerima manfaat (KPM). Secara perdana penyaluran BLT DD diterima warga Desa Sidorejo, Kecamatan Bungah, Gresik.

Bantuan sebesar Rp 600 ribu selama tiga bulan tersebut diperuntukkan kepada keluarga miskin baru terdampak Covid-19 yang belum menerima PKH maupun BPNT.

Wakil Bupati Gresik, Muhammad Qosim mengatakan, pihaknya ingin memastikan bantuan dari pemerintah pusat itu benar-benar bisa bermanfaat dan juga tepat sasaran.

“Makanya dana desa yang semula dipakai untuk bangunan fisik sebagian diarahkan untuk BLT dan PKTD (Padat Karya Tunai Desa),” ujarnya kepada Beritabaru.co, Kamis (30/4).

Qosim menegaskan, penyaluran BLT DD ini berupa uang tunai sebesar Rp 600 ribu per KK selama tiga bulan. Dan bukan dalam bentuk sembako. Dengan bantuan ini diharapkan dapat mendorong roda perekonomian desa.

“Seperti mereka yang biasa berjualan dan terdampak covid-19 bisa kembali berjualan lagi dengan menggunakan uang BLT DD. Dan sejauh ini yang sudah melaksanakan Musdes masih ada 80 persen. Insyaallah dalam minggu ini akan tersalurkan,” terangnya.

Sementara, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Malahatul Fardah menjelaskan, selain Desa Sidorejo beberapa desa yang sudah siap sudah menyalurkan dana BLT DD ke masyarakat.

“Jadi desa lainnya juga akan menyalurkan BLT DD sesuai dengan penerima yang sudah disepakati dalam Musdes penggunaan dana desa untuk penanganan Covid-19,” imbuhnya.

Fardah menjelaskan, untuk teknis penyaluran dana pihaknya menggandeng Bank Jatim dengan cara melakukan jemput bola ke desa-desa. Tentu, pembagiannya tetap dilakukan dengan social distancing atau berjarak sekitar satu meter.

“Jadi petugas tinggal mencocokan data penerima BLT DD saja. Melalui virtual itu, kemudian KPM menerima uang secara tunai Rp 600 ribu,” jelas Kepala Dinas PMD Gresik.

Diketahui, penyaluran BLT DD di Gresik hari ini tersebar di Desa-desa di 5 Kecamatan (bungah, Cerme, Dukun, Sangkapura, Tambak). diantaranya Desa Sidorejo Kecamatan Bungah, Desa Sukorejo menyalurkan ke 45 KPM, Desa Baron Kecamatan Dukun juga menyalurkan ke 87 KPM. Desa Kambingan 89 dan Dadapkuning Kecamatan Cerme 100 KPM.