Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

duniaku

Anime Blue Lock Episode 24: Alasan Kunigami Tak Lolos Babak Penyisihan Kedua



Berita Baru, Anime – Anime Blue Lock Episode 24 yang tayang pada Minggu 26 Maret adalah akhir dari babak penyisihan kedua. Dari babak kedua tersebut berhasil  menyisakan 35 dari 300 striker, dan menyisihkan 265 striker lainnya.

Sistem Blue Lock sejak awal didesain untuk menciptakan petarung dengan mental yang kuat. Mereka saling mengungguli satu sama lain, dan menjadikan lawan menjadi kawan ataupun sebaliknya. Berbagai sikap curang pun diperbolehkan dalam sistem Blue Lock demi terciptanya striker Jepang terbaik yang terasah.

Salah satu strategi yang dilakukan dalam sistem Blue Lock yakni memberikan ranking pada masing-masing pemain. Ranking tersebut akan di update setiap saat pasca mereka selesai bertanding. Selain itu, pada mulanya mereka juga dibagi perkelompok sesuai dengan ranking mereka dengan masing-masing kelompok terdiri dari 11 orang.

Anime Blue Lock Episode 24: Alasan Kunigami Tak Lolos Babak Penyisihan Kedua
Bachira, Isagi, Kunigami, Chigiri (sumber: twitter)

Kelompok dengan ranking terendah ditempatkan di group z. Group ini rupanya ditempat beberapa pemain potensial namun belum terasah. Beberapa pemain kuat di group z yakni Yoichi Isagi, Meguru Bachira, Chigiri Hyoma dan Kunigami.

Pada pertandingan pertama di babak kedua, Nagi meninggalkan Reo sahabatnya dan menawarkan diri untuk bergabung dengan Isanagi dan Bachira. Ketiganya menjadi satu tim, namun disisi lain Isagi dan Bachira meninggalkan rekannya Chigiri dan Kunigami. 

Mereka melawan Itoshi Rin dan kalah sehingga menyisakan Nagi dan Isagi. Sementara Bachira melaju ke babak selanjutnya bersama Rin, Isagi dan Nagi harus kembali bertanding dan berhasil mendapatkan Barou. Isagi, Nagi dan Barou akhirnya harus bertanding melawan Chigiri dan Kunigami. Hasilnya Isagi menang dan memilih Chigiri. Sementara Kunigami harus kembali ke babak sebelumnya.

Isagi, Nagi, Barou dan Chigiri melaju dan bertanding melawan Itoshi Rin. Sayangnya mereka kembali kalah. Namun kali ini Itoshi Rin memilih Isagi sehingga tiga rekannya harus kembali ke babak sebelumnya.

Pada pertandingan akhir di babak penyisihan kedua, diumumkan bahwa hasil akhirnya menyisakan 35 striker. Mereka terbagi menjadi 7 group dengan masing-masing terdiri dari 5 striker. Namun sayangnya, ketika masing-masing kelompok diumumkan, Isagi tidak melihat keberadaan Kunigami.

Ia dan Bachira aman bersama group Itoshi Rin. Chigiri aman bersama Nagi dan Barou. Namun rupanya, Kunigami kali ini gagal membersamai mereka melaju ke babak penyisihan ketiga.

Rupanya Kunigami yang sebelumnya bergabung bersama Reo, terkalahkan. Sayangnya kelompok pemenang lebih memilih Reo dibandingkan dengan Kunigami. Maka ia dengan sangat menyesal harus terhenti dari Blue Lock. Kelompok pemenang tersebut dipimpin oleh Ryusei Shidou yang kini menempati ranking 111 di Blue Lock.

Anime Blue Lock Episode 24: Alasan Kunigami Tak Lolos Babak Penyisihan Kedua
Ryusei Shidou (sumber: duniagames)

Yoichi Isagi tak menerima kekalahan Kunigami namun mau apa dikata, Kunigami benar-benar terkalahkan dan tak terpilih. Meski benar bahwa Kunigami merupakan striker dengan ketrampilan bermain yang bagus, dan fisik yang kuat, namun Kunigami merupakan sosok yang polos, baik hati dan jujur. Ironisnya, justru karena itulah Ia harus gugur karena sistem Blue Lock yang sangat ketat tidak memungkinkan eksistensinya.

“Sifat sebaik apapun tidak ada gunanya di lapangan ini. Orang yang mengandalkan daya ledak sesaat, tidak lebih dari sampah. Pahlawan yang polos dan naif itu, tidak lebih dari slime yang tidak bisa berkembang dalam hidupku,” itulah alasan kenapa Ryusei tidak memilih Kunigami, sebagaimana yang Ia katakan kepada Isagi.