Banjir dan Longsor di Luwu, 4 Orang Dikabarkan Hilang
Berita Baru, Jakarta – Bencana banjir yang diakibatkan hujan deras di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan menyebabkan tanah longsor di Desa Ilanbatu, Kecamatan Walenrang Barat.
Menurut laporan yang dirilis Badan SAR Nasional (Basarnas) Sulawesi Sealtan akibat dari longsor tersebut satu rumah warga tertimbun material longsor dan empat orang dikabarkan hilang.
“Personel SAR gabungan saat ini masih berusaha melakukan pencarian ke empat korban di lokasi rumah warga yang tertimbun material longsor, setelah diguyur hujan deras sejak Minggu sore hingga malam hari,” ujar Kepala Basarnas Sulsel, Djunaidi, Senin(4/10).
Menurut Djunaidi, rumah yang tertimbun longsor merupakan milik Kepala Desa Ilanbatu, Abdul Salam. Sedangkan, identitas warga yang dikabarkan hilang tertimbun longsor yakni, Amman (16), Topan (11), Iman (7) dan Furqan (4).
“Kami menerima laporan terjadinya banjir di beberapa desa dan warga telah dievakuasi. Namun, di desa Kecamatan Walenrang Barat terjadi tanah longsor dan menimbun empat orang korban. Personel SAR gabungan sementara masih melakukan pencarian para korban longsor,” kata Djunaidi.
Djunaidi menjelaskan, bahwa kondisi di lokasi Tim SAR gabungan masih berusaha mencari keberadaan para korban longsor ini.
“Hari ini kita masih melakukan pencarian dan pertolongan kepada para korban. Hari ini kita berusaha untuk segera menemukan korban,” jelasnya.
Kejadian longsor dan banjir yang terjadi di Kabupaten Luwu, sebelumnya diguyur hujan dengan intensitas tinggi sehingga menyebabkan empat desa tergenang banjir dan tanah longsor.
“Semoga para korban bisa dapat ditemukan kembali,” pungkasnya.