Inter Milan Sepakat Jual Marcelo Brozovic ke Al Nassr dengan Harga 18 Juta Euro
Berita Baru, Sepakbola – Inter Milan sepakat dengan Al Nassr soal negosiasi penjualan Marcelo Brozovic. Pemain 30 tahun itu dilepas dengan harga 18 juta Euro.
Media besar Eropa seperti Sky Sport Italia, menyatakan bahwa Brozovic sudah menuntaskan tes medis di Paris pada Sabtu (1/7/2023) kemarin. Ia juga bertemu dengan perwakilan Al Nassr di sana, kemungkinan membahas kesepakatan personal.
Negosiasi kedua tim sempat mentok di hari Jumat karena Al Nassr menurunkan tawaran yang awalnya sebesar 23 juta Euro, namun akhirnya kesepakatan tetap bisa dicapai. Inter Milan akan menerima 18 juta Euro atau sekitar 295,5 miliar Rupiah dari penjualan Brozovic.
Pemain kelahiran Zagreb itu disebut akan mendapat kontrak mewah selama tiga musim dengan total nilai mencapai 100 juta Euro, termasuk gaji dan bonus bergabung. Hal ini diperkirakan menjadi alasan Al Nassr menurunkan tawaran kepada Inter.
Kedua tim dan Brozovic kini sudah mencapai tahap akhir untuk menyelesaikan transfer. Setelah ini, Inter bisa melanjutkan hidup dan meneruskan upaya untuk memboyong Davide Frattesi dari Sassuolo sebagai penggantinya.
Brozovic membela Inter sejak Januari 2015 dan menjadi salah satu pemain senior Inter Milan musim lalu. Delapan setengah musim di sana, ia telah menyumbang satu gelar Serie A, dua Coppa Italia, dan dua Piala Super Italia.
Ia juga membantu Inter melaju ke final Liga Europa pada 2020 dan final Liga Champions pada Juni lalu, namun semuanya berakhir menjadi runner-up. Ia mengukir 330 penampilan dengan seragam Nerazzurri dan mencetak 31 gol serta 43 asis.