Spoiler Anime Demon Slayer Season 3 Episode 7: Villain
Berita Baru, Anime – Anime Demon Slayer Season 3 Episode 7 akan tayang pada Minggu 21 Mei 2023. Episode 7 semakin menarik dengan pertarungan yang semakin sengit antara iblis dan pembasmi iblis. Untuk bisa menyaksikan Demon Slayer bisa langsung ditonton di beberapa aplikasi streaming online seperti Crunchyroll, Disney Plus, iQIYI dan berbagai aplikasi streaming lainnya.
Demon Slayer episode 7 nantinya akan berjudul Villain. Dalam episode tersebut Tanjiro akan menghadapi iblis misterius yang muncul selama pertarungan dengan Hantengu. Sementara Nezuko masih dalam tahap memulihkan kembali kekuatannya. Iblis baru ini tidak diketahui terkait motif dan asal usulnya. Sedangkan Tokito masih terjebak di dalam pot penjara air Gyokko, bertarung antara hidup dan mati.
Episode sebelumnya menceritakan tentang iblis Hantengu yang meski telah berhasil ditebas lehernya oleh Tanjiro, masih mampu meregenerasi dengan cepat dan menjadi klon iblis Hantengu sebagaimana mulanya. Klon iblis Hantengu kemudian kembali bertarung dengan Tanjiro ketika Tanjiro menyadari keberadaan iblis Hantengu yang sesungguhnya.
Saat Tanjiro mengejar Hantengu, klon iblis mengejarnya dan akhirnya Tanjiro menyerahkan Hantengu yang sesungguhnya kepada Genya. Tanjiro juga meminta Nezuko untuk menemani Genya bertarung melawan Hantengu. Nezuko sendiri berhasil membuat salah satu klon Hantengu yakni Aizetsu terbakar namun Nezuko dan Tanjiro harus menghadapi serangan berbahaya dari iblis.
Selain itu episode 6 juga menampilkan masa lalu Genya dan kakaknya Sanemi yang sama-sama menjadi pembasmi iblis. Keduanya mengalami peristiwa traumatis karena ulah iblis. Ibu mereka berubah menjadi iblis dan mengakibatkan saudara-saudaranya mati. Dan demi melindungi Genya, Sanemi akhirnya menguatkan diri untuk membunuh ibunya namun alih-alih ucapan terimakasih namun Genya justru menuduh Sanemi dengan tuduhan yang menyakitkan karena telah membunuh ibu mereka. Hal tersebut membuat Sanemi marah dan menjadikan hubungan mereka terganggu.
Saat Genya bertarung melawan Hantengu, dia mengingat masa lalunya dan menyesal menyalahkan Sanemi atas kematian ibu mereka, berharap dia bisa menjadi Hashira untuk meminta maaf pada Sanemi.
Saat Tanjiro bertarung melawan Aizetsu, Genya melindungi Tanjiro. Ia mengatakan jika dirinya bisa memakan mereka, dan karena itu Tanjiro beralih untuk membunuh Hantengu dengan kekuatan pedangnya yang menyala-nyala.