Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Wapres Tegaskan Pemerintah Terus Berupaya Sejahterakan Petani Sawit
Wapres saat menerima audiensi Dewan Pimpinan Pusat Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (DPP APKASINDO) pada Jumat (29/7/2022).

Wapres Tegaskan Pemerintah Terus Berupaya Sejahterakan Petani Sawit



Berita Baru, Jakarta – Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin menegaskan pemerintah terus berupaya melakukan langkah-langkah guna perbaikan petani sawit agar mereka tetap sejahtera di tengah limitasi.

Hal tersebut disampaikan Wapres saat menerima audiensi Dewan Pimpinan Pusat Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (DPP APKASINDO) pada Jumat (29/7/2022).

“Beberapa upaya konkret yang telah diambil oleh pemerintah dalam meningkatkan harga Tandan Buah Segar (TBS ) dan menurunkan harga minyak goreng antara lain dari kebijakan yang telah dikeluarkan Menteri Keuangan,” tutur Wapres dalam keterangan tertulisnya melalui akun instagram @kyai_marufamin, Jumat (29/7/2022).

Wapres mengatakan pemerintah terus melakukan upaya-upaya untuk meningkatkan harga TBS maupun untuk menurunkan harga minyak goreng demi kepentingan rakyat.

“Kebijakan yang diambil Menteri Keuangan menghapus sementara pungutan ekspor CPO beserta produk turunannya salah satu yang sudah dilakukan. Kebijakan ini diambil setelah mendengarkan tuntutan dari para petani,” tuturnya.

Selain itu, menurut Wapres pemerintah telah menetapkan kebijakan DMO (Domestic Market Obligation) yang baru. Perusahaan wajib mendistribusikan minyak goreng, baru mendapatkan perhitungan hak ekspor dan percepatan penyaluran ekspor untuk komoditas CPO dan turunannya.

“Kami mengharapkan kepada APKASINDO untuk terus mendukung kualitas SDM petani kelapa sawit melalui pembinaan, pelatihan, konsultasi, manajemen usaha, penguasaan teknologi untuk perbaikan sistem produksi, dan kontrol kualitas, dan lain sebagainya. Semoga kedepan petani sawit rakyat akan tumbuh dengan baik,” pungkasnya.