Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Sukses Gelar U-20 World Cup, Erick Thohir: Buka Jalan Tuan Rumah Piala Dunia 2034
Ketum PSSI Erick Thohir meninjau persiapan Stadion Dipta, Bali jelang Piala Dunia U-20 2023. (Foto: Dok. LOC Piala Dunia U-20 2023)

Sukses Gelar U-20 World Cup, Erick Thohir: Buka Jalan Tuan Rumah Piala Dunia 2034



Berita Baru, Bali – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyampaikan bahwa apabila Indonesia sukses melangsungkan Piala Dunia U20 2023 akan membuka jalan lebih besar untuk l menjadi tuan rumah pada Piala Dunia di 2034.

“Ini event terbesar nomor dua FIFA. Yang saya rasa ini menjadi jalan besar, kalau kita sukses, untuk Piala Dunia 2034. Tapi ini dulu (Piala Dunia U20 2023, red),” kata Erick, saat meninjau stadion Kapten I Wayan Dipta di Gianyar, Bali, Minggu (12/3).

Oleh sebab itu, Erick yang juga Ketua Panitia penyelenggara FIFA U-20 World Cup 2023, memandang penting untuk memastikan secara langsung proses persiapan berjalan maksimal.

“Karena itu, kami dari PSSI serius turun ke lapangan sekarang untuk mendampingi pemerintah pusat dan daerah secara teknis untuk memastikan kita bisa maksimal,” tegas Menteri BUMN itu.

Diketahui, peninjauan stadion Kapten I Wayan Dipta dilakukan Erick Thohir dan Menpora Zainudin Amali, menjelang pelaksanaan Piala Dunia U20, sejumlah pejabat FIFA dijadwalkan akan datang ke Bali pada 26-27 Maret mendatang.