Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Sri mulyani
(Foto: Instagram Sri Mulyani)

Sri Mulyani Undang Pegiat Anti Korupsi untuk Perbaiki Kinerja Kemenkeu



Berita Baru, Jakarta – Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani mengundang sejumlah pegiat anti korupsi untuk memberikan masukan terkait upaya perbaikan dan koreksi yang harus dilakukan oleh Kementerian Keuangan.

Hal tersebut dilakukan Sri Mulyani dalam rangka merespon beberapa kejadian yang menimpa beberapa pejabat Kementerian Keuangan yang diketahui memiliki harta gemuk, salah satunya yang tengah ramai diperbincangkan adalah Rafael Alun.

“Saya mendapat masukan yang sangat baik mengenai langkah perbaikan dan koreksi yang harus dilakukan oleh Kemenkeu menyikapi kejadian saat ini,” ujar Sri Mulyani dalam keterangan yang dikutip dari laman Instagram pribadinya, Jumat (3/3/2023).

Sri Mulyani menuturkan, pihaknya mendapatkan masukan mulai dari mulai aspek values dan filosofi hingga spesifik memgenai perbaikan aturan yang memberikan kewenangan diskresi yang disalahgunakan menjadi korupsi.

Selain itu, menurutnya, pertemuan tersebut juga fokus penanganan terjadinya suap, hingga penguatan pengawasan pegawai dan deteksi dini resiko dan fraud, juga analisa LHKPN dan kepatuhan pegawai dan pejabat Kemenkeu.

“Saya sangat berterimakasih atas masukan yang sangat baik. Seperti disampaikan oleh teman-teman saya, musibah ini menjadi momentum pembersihan dan perbaikan Kemenkeu,” terang Sri Mulyani.

“Kami terus membenahi dan membersihkan yang kotor. Terimakasih atas dukungan dan masukan semua. Menjadi semangat yang sangat berarti,” pungkasnya.