Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

PlayStation 5

Sony Umumkan Spesifikasi PlayStation 5



Berita Baru, eSport – Setelah sekian lama, Sony akhirnya resmi mengumumkan spesifikasi resmi PlayStation 5 (PS5). Lewat sebuah video, Mark Cerny yang menjadi Lead of System Architect mengungkap secara detail tentang spesifikasi konsol ini.

Video itu menampilkan bagian luar-dalam konsol PS5 secara detail. Eurogamer juga ikut merilis spesifikasi lengkap yang disajikan dalam infografis.

Sony Umumkan Spesifikasi PlayStation 5

Custom SSD dengan kapasitas 825GB menjadi fitur utama sekaligus menjadi penyimpanan internal. Di mana sebelumnya, edisi PS4, hanya memiliki penyimpanan sebesar 500GB.

Fitur SSD tersebut juga memiliki kecepatan data sampai 5,5Gb per detik.

PS5 juga dilengkapi dengan GPU yang dipersenjatai 10.28 teraflop, sedangkan pendahulunya hanya memiliki 1,84 teraflop.

Walau begi PS5 masih kalah dengan Xbox Series X yang memiliki GPU dengan 12 teraflop.

PS5 juga dikabarkan bisa menjalankan game PS4. Cerny mengatakan jika top 100 game PS4 masih kompatibel dengan PS5.

Namun belum ada kepastian apakah PS5 masih bisa memainkan game PS1, PS2, dan PS3 atau tidak.

Tetapi bagi pecinta PlayStation harus bersabar terlebih dahulu, karena PlayStation 5 baru akan dirilis pada akhir tahun 2020.