Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Partai Buruh
Said Iqbal (Foto: Istimewa)

Said Iqbal Terpilih Menjadi Ketua Umum Partai Buruh



Berita Baru, Jakarta Said Iqbal secara resmi terpilih menjadi Ketua Umum Partai Buruh periode 2021-2026 pada deklarasi dan kongres Partai Buruh ke-4 yang digelar pada 4-5 Oktober di Hotel Grand Cempaka, Jakarta.

Mantan Ketua Umum Partai Buruh, Sonny Pudjisasono dalam pidatonya mengatakan hadirnya kembali Partai Buruh didukung oleh 11 elemen organisasi buruh.

“Kita percayakan kepada Bung Said Iqbal untuk memimpin di pemilu yang akan datang,” kata Sonny, Selasa (5/10).

Sonny mengaku pendirian partai buruh sudah lama ia bicarakan dengan Iqbal. Ia sempat mendorong agar partai buruh ikut dalam Pemilu 2019, namun gagal.

“Kini, Partai Buruh diproyeksikan dapat bersaing dalam Pemilu pada 2024,” jelasnya.

Ia berharap deklarasi kembali Partai Buruh kali ini bisa belajar dari pendirian partai itu sebelumnya. Ia mengingat peristiwa saat Partai Buruh didirikan pada 2003, dengan penuh gegap gempita. Namun, semangat itu luntur menjelang pemilu.

Pada 2009, Partai Buruh diketahui sempat lolos verifikasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) dengan nama Buruh Sosial Demokrat (PBSD). Kemudian, PBSD berganti nama menjadi Partai Buruh dan ikut dalam pemilu, namun kembali gagal dengan hanya meraup 265.203 suara (0,25 persen).

Sonny mengakui kegagalan partai di bawah komandonya kala itu. Oleh sebab itu, kongres keempat partai buruh kali ini akan mengevaluasi kegagalan partai buruh sebelumnya. Ia menyatakan bahwa partai buruh kali ini telah mendapat dukungan dari 11 elemen organisasi buruh lain.

“Hari ini kelemahan-kelemahan itu kekurangan dan kelebihan partai buruh kita wujudkan dengan bergabungnya 11 elemen lainnya,” kata dia