Ini Respon Karim Benzema Usai Mendapat Ballon d’Or 2022
Berita Baru, Sepakbola – Karim Benzema akhirnya mendapatkan penghargaan tertinggi Eropa, Ballon d’Or 2022. Pesepak bola asal Prancis itu untuk pertama kalinya mendapat penghargaan tersebut di usia 34 tahun.
Ia tidak menyangka bahwa di usianya yang cukup senior di tataran sepak bola Eropa bisa meraih penghargaan bergengsi itu.
“Saya selalu punya mimpi di kepala saya bahwa segalanya itu bisa saja terjadi. Ada masa ketika saya tidak dipanggil ke timnas Prancis, tetapi saya tetap bekerja keras dan tidak menyerah,” ucap Karim Benzema.
“Saya sangat bangga dengan perjalanan karier saya sejauh ini. Tidak mudah, bagi saya dan keluarga, untuk sampai di tahap ini. Ini adalah kali pertama bagi saya,” ujarnya.
“Saya sangat, sangat senang. Terima kasih kepada rekan-rekan saya di tim, baik itu di Real Madrid maupun timnas Prancis,” tutupnya.
Gelar Liga Champions, Liga Spanyol, Supercopa, dan Piala Super Eropa merupakan gelar yang dipersembahkan oleh Karim Benzema ke Real Madrid. Pencapaian di level klub, diraihnya bersamaan di level individu.
Di musim kemarin, Karim Benzema sukses catatkan 44 gol dari 46 pertandingan yang dijalani. Ia juga mencatatkan total 15 assist sepanjang musim 2021/2022.