Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

SMK Migas
Anggota Komisi VII DPR RI, Ratna Juwita Sari, (Foto: istimewa).

Ratna Juwita Dorong Pendirian SMK Migas di Tuban



Berita Baru, Tuban – Anggota Komisi VII DPR RI, Ratna Juwita Sari menekankan pentingnya keberadaan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Migas di Tuban. Hal ini sebagai persiapan dalam menghadapi berdirinya kilang minyak Tuban, di kawasan Jenu.

“Adanya kilang di Tuban ini harus bisa menyerap banyak tenaga kerja dari warga sekitar. Jika ada SMK Migas, warga Tuban juga bisa menjadi tenaga kerja saat kilang sudah beroperasi, tidak hanya ketika pembangunan (kilang) saja,” kata Ratna Juwita.

Keberadaan SMK Migas itu dinilai penting lantaran untuk menyiapkan tenaga ahli dari warga Tuban asli, nantinya. “Sehingga kilang Pertamina-Rosneft di Kabupaten Tuban bisa mensejahterakan warga sekitar,” lanjut Ratna Juwita.

Kepada Beritabaru.co, Minggu (12/01), Ratna menyatakan telah melakukan komunikasi dengan pihak Satuan Kontrak Kerja (SKK) Migas dan menyampaikan supaya segera dibuat SMK Migas.

“Saya sudah pernah bertemu dengan SKK Migas dan kami mendorong berdirinya SMK Migas di Tuban. Jadi ketika perekrutan tenaga kerja semakin banyak warga lokal yang bisa bekerja di kilang Tuban ini,” ungkapnya.

Lebih lanjut, keberadaan SMK Migas di Tuban, kata Ratna Juwita, dapat meningkatkan kualitas SDM masyarakat Tuban. Mereka dapat memiliki skill dunuia industri, khususnya Migas.

“Dengan begitu, warga sekitar perusahaan tidak hanya menjadi penonton dari keberadaan kilang, yang dicanangkan terbesar itu,” tambahnya.

Selain mengusulkan berdirinya SMK Migas kepada pihak SKK Migas, Ratna Juwita juga menyampaikan usulah tersebut kepada Menteri ESDM. Sehingga SMK Migas tersebut benar-benar bisa terwujud sebagaimana SMK Migas di Cepu.