Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Profil Timnas Prancis di EURO 2020
Foto: Getty Images

Profil Timnas Prancis di EURO 2020



Berita Baru, Sepakbola – Timnas Prancis menjadi salah satu kandidat kuat yang digadang-gadang akan juara di ajang Euro 2020. Les Blues terakhir menjadi kampiun Euro, yakni pada tahun 2000.

Pada tahun tersebut, Prancis mampu mengawinkan gelar juara dunia dan juara Eropa. Prancis lebih dahulu merebut Piala Dunia 1998, dua tahun berselang The Blues keluar sebagai kampiun di Euro 2000.

Momen manis itu yang akan diupayakan terulang oleh Didier Deschamps. Prancis merupakan juara Piala Dunia 2018. Untuk itu, hasrat mengulang kejayaan 20 tahun silam menjadi prioritas.

Prancis datang ke Euro 2020 dengan skuad yang sangat menjanjikan. Mayoritas pemain yang dibawa Didier Deschamps adalah skuad juara Piala Dunia 2018. Selain itu, Prancis sekarang mendapat amunisi baru yakni hadirnya Karim Benzema.

Benzema kembali memperkuat Prancis usai 6 tahun absen. Kehadiran Benzema melengkapi trisula yang notabne akan menjadi daya gedor Tim Ayam Jantan. Benzema akan bekerja sama dengan Kylian Mbappe dan Antoine Griezmann.

Kerja sama tiga pemain itu sudah terbukti pada laga uji coba terakhir Timnas Prancis melawan Wales, Kamis (3/6). Prancis mampu menang 3-0 tanpa balas pada laga itu.

Mbappe dan Griezmann masing-masing mencetak satu gol. Akan tetapi, ambisi Prancis dipastikan tidak mudah sejak penyisihan grup F. Sebab, Prancis menempati grup neraka Euro 2020 bersama Jerman, Portugal dan Hungaria. Jerman dan Portugal punya ambisi yang sama seperti Prancis.

Pelatih

Deschamps adalah satu dari generasi emas Prancis pada Piala Dunia 1998 dan Euro 2000. Sebagai pemain Deschamps sudah mempersembahkan dua trofi bergengsi untuk Timnas Prancis.

Deschamps ingin mengulangi pencapaian tersebut saat menjadi pelatih. Dia telah mempersembahkan trofi Piala Dunia 2018 untuk Les Blues. Saat ini, Deschamps punya mimpi besar untuk meraih trofi Euro yang gagal diraihnya pada tahun 2016.

Saat itu, Prancis kalah 1-0 atas Portugal. Karier kepelatihan Deschamps juga terbilang cukup mentereng. Dia mengawali karier sebagai pelatih dengan membesut AS Monaco tahun 2001 dan mempersembahkan Piala Liga Prancis pada tahun 2003 kemudian.

Selain itu, Deschamps juga merupakan aktor yang mengembalikan Juventus ke Serie A pada tahun 2007. Dia mempersembahkan trofi Serie B bagi Si Nyonya Tua.Deschamps mempersembahkan satu trofi Liga Prancis, dua Piala Prancis dan dua Piala Super Prancis selama melatih Marseille dari tahun 2009 hingga 2012.

Kecerdasannya sebagai juru taktik itu memikat Timnas Prancis. Akhirnya, tahun 2012, Deschamps resmi ditunjuk menangani Tim Ayam Jantan. Bersama Timnas Prancis, dia menorehkan tinta emas dengan raihan trofi Piala Dunia 2018.

Pemain Terbaik

Kylian Mbappe adalah satu dari sekian bintang yang ada di skuad Timnas Prancis. Pemain muda terbaik Piala Dunia 2018 tersebut akan melanjutkan penampilan beringasnya pada laga akbar Euro 2020.

Mbappe diprediksi akan menjadi pemain kunci Les Blues pada setiap laga Euro 2020. Bersama Benzema, Dembele dan Griezmann akan bahu-membahu untuk memberikan yang terbaik bagi Tim Ayam Jantan ke singasana juara.

Pemain 22 tahun ini kini menjelma adi salah satu pemain paling berbahaya di benua Eropa. Mbappe musim ini telah mengemas 42 gol dan 11 asisst dari 47 pertandingan bersama PSG di semua ajang. Sementara di Timnas, Mbappe mencetak 17 gol dari 43 pertandingan sejak pertama debut pada 25 Maret 2017. Mbappe juga menjadi salah satu kandidat peraih sepatu emas Euro 2020.