Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Plafon Matahari di Delta Plaza Surabaya Roboh

Plafon Matahari di Delta Plaza Surabaya Roboh



Berita Baru, Jakarta – Plafon Matahari departemen store di Mal Surabaya Plaza atau Delta Plaza roboh, Sabtu (7/5). Peristiwa ini terjadi tepat di lantai 4, tempat memajang baju-baju pria.

Hampir seluruh bagian atap departemen store tersebut ambruk dan jatuh ke bawah menimpa barang-barang yang dipajang. Ambruknya plafon memperlihatkan instalasi kabel serta instalasi air conditioner (AC).

Endang, salah satu manajemen Delta Plaza saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa ambruknya plafon di counter Matahari tersebut. “Sebagain kecil aja kok, tidak masalah,” ujar Endang kepada awak media.

Lebih lanjut, Endang menyebut, peristiwa ambruknya plafon tersebut terjadi saat sebelum jam operasional, sehingga tidak menimbulkan korban dari pengunjung.

“Kejadiannya sebelum jam operasional, tidak ada orang. Jam operasionalnya kan jam 10, jadi sebelum itu,” imbuhnya.

Sementara itu, pantauan di lokasi, eskalator menuju lantai 4 ditutup atau diberi garis pembatas, agar pengunjung tidak naik ke lantai tersebut. Dalam keterangannya, tertulis Eskalator dalam perbaikan.

Manajemen mengaku tidak mengetahui kapan perbaikan selesai dilakukan. Dalam hal ini masih dalam momen lebaran yang sedikit kesulitan untuk mencari pekerja untuk memperbaiki serta melihat tingkat kerusakannya.

“Kalau kapan selesai diperbaiki, ya sampai selesai. Ini momen lebaran kan sudah juga cari tukang,” pungkasnya.

Hingga berita ini diturunkan, lantai 4 counter Matahari masih tertutup untuk pengunjung.