Pesebak Bola Amputasi Asal Madura Masuk Timnas Indonesia
Pamekasan, Berita Baru – Sebanyak dua pemain sepak bola difabel atau amputasi asal Madura Jawa Timur di panggil Tim Nasional Amputasi Indonesia.
Kata Manajer Perkumpulan Sepak Bola Amputasi Madura (Persam) M Khairul Umam. dari tujuh pemain yang ia miliki baru dua yang masuk seleksi, saat ini telah bergabung bersama Timnas menjalani pemusatan latihan di Jakarta.
“Saat ini dua pemain dari Persam lagi di panggil timnas untuk mengikuti TC (Training Center) di Jakarta,” katanya, Jumat (14/7).
Menurut Irul sapaan akrabnya M Khairul Umam, kedua pemain itu masing-masing Roby Ansalny dan Rizky Adi Pradana.
“Kami bersama jajaran pengurus terus memberi motivasi, bahwa kita semua bisa membuktikan yang terbaik,” tuturnya.
Harapan Irul, mereka berdua bisa memberikan kontribusi yang terbaik untuk Indonesia lebih-lebih bisa menyumbangkan gol untuk kemenangan Indonesia.
“Tanggal 19 Juli 2023 mendatang akan terbang ke Malaysia bersama Tim Nasional Amputasi Indonesia lainnya mengikuti Piala Artalive Challenge Cup (ACC 2023),” tutupnya.