Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Pemerintah Jawa Timur Adakan "Program Lumbung Pangan Jatim"
Foto: Istimewa

Pemerintah Jawa Timur Adakan “Program Lumbung Pangan Jatim”



Berita Baru, Surabaya — Masyarakat Jawa Timur (Jatim) terlihat sangat antusias untuk membeli sembako murah di Lumbung Pangan Jatim, di Jatim Expo, Kota Surabaya, Selasa (21/4).

Pembelanjaan sembako murah bagi masyarakat Jatim melalui laman lumbungpanganjatim.com akan digratiskan ongkir dengan radius maksimal 20 KM.

Erlangga Satriagung yang meruapakan Dirut PT Panca Wira Usaha (PWU), Erlangga menyatakan bahwa pengakses website Lumbung Padi Jatim telah mencapai 1.600 orang.

Pemerintah Jawa Timur Adakan "Program Lumbung Pangan Jatim"
Pembeli di Program Lumbung Pangan Jatim diberi handsanitizer.

“Sedangkan saat ini yang yang sudah melakukan pemesanan online lewat website kita sudah ada 800 orang,” ucap Erlangga Satriagung, dikutip dari Tibun Madura.

Erlangga juga menerangkan bahwa pemesanan dilakuakn dengan tiga cara. Pertama, elalui Go Shop (Gojek), kedua melalui web resmi, dan yang ketiga Pre-Order dengan sistem Drive Thru pada aplikasi Meeberlite.

Tetapi, dalam keterangan yang diterima Berita Baru, yang bisa menggratiskan ongkir adalah pemesanan melalui web.

“Memang tetap pakai layanan gojek, tapi kalau pesannya langsung lewat website kita, maka ongkirnya kita subsidi,” terangnya.

Pemesanan online bisa dilakukan dari pukul 10.00 sampai dengan 12.30 WIB, sementara untuk pengirimannya juga di hari itu.

Sementara di Jatim Expo, tempat di mana Lumbung Pangan Jatim digelar, suasanya cukup tertib, tidak seperti tempat belanja seperti pasar, misalnya. Para pembeli harus mengikuti aturan sebagaimana diterapkan pemerintah Jawa Timur untuk menghindari Covid-19.

Melalui akun instagram pribadinya, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa menerangkan bahwa di hari perdana pelaksanaan Lumbung Pangan Jatim para pembeli akan dicek suhu tubuhnya dengan thermal gun, diberi hand sanitizer.

“Inilah suasana hari perdana Lumbung Pangan Jatim yang digelar di Jatim Expo,” terang Khofifah pada Selasa (21/4)

“Para pembeli diatur berjarak, dicek suhu tubuh dengan thermal gun, diberi hand sanitizer agar terhindar dari transmisi Covid-19,” tambahnya.

Program Lumbing Pangan Jatim ini akan berlangsung dari 21 April 2020 sampai dengan 21 Juli 2020 mendatang.

https://www.instagram.com/p/B_Oywr1g9c4/?igshid=1616vf47pcpij