Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Pekan Ini, Parlemen Israel Tentukan Nasib Kepemimpinan Netanyahu
(Foto: Getty Images)

Pekan Ini, Parlemen Israel Tentukan Nasib Kepemimpinan Netanyahu



Berita Baru, Internasional – Parlemen Israel akan mengadakan pemungutan suara untuk menyepakati pemerintahan baru bentukan oposisi yang akan mengakhiri 12 tahun pemerintahan Perdana Menteri Benjamin Netanyahu.

Pemungutan suara yang menentukan keberlangsungan kepemimpinan Netanyahu itu akan dilakukan pada Minggu (13/6).

“Debat dan pemungutan suara tentang pemerintahan baru akan berlangsung Minggu, 13 Juni 2021 selama sesi khusus parlemen,” kata juru bicara badan legislatif Knesset, Yariv Levin dalam sebuah pernyataan dikutip dari AFP, Selasa (8/6)..

Selama sepekan terakhir, Netanyahu telah berusaha membuat aliansi koalisi goyah. Dia juga mendesak sayap kanan di jajarannya untuk menolak pemerintah sayap kiri yang dianggap berbahaya.

Ia mencoba menggagalkan koalisi dengan membujuk pembelot sayap kanan yang tak nyaman bekerja dengan anggota sayap kiri dan Arab.

Tuduhan pahit yang menyasar sayap kanan Israel mendorong Dinas Keamanan mengeluarkan peringatan mengenai provokasi online, yang menurut musuh Netanyahu merupakan bentuk peringatan terhadapnya.

Blok anti-Netanyahu mencakup tiga partai sayap kanan, dua sayap tengah dan dua sayap kiri serta partai konservatif Islam Arab.

Jika bentukan pemerintah versi koalisi diterima, mantan menteri pertahanan era Netanyahu, Naftali Bennett akan menjadi perdana menteri Israel selama dua tahun.

Setelah itu pemimpin partai Yesh Atid, Yair Lapid akan mengambil alih kekuasaan tersebut.

Kewaspadaan mulai ditingkatkan usai pendukung partai Likud marah dalam demonstrasinya. Aksi protes lain juga terjadi di luar rumah anggota parlemen sayap kanan yang dituduh “mengkhianati” lantaran bergabung dengan koalisi.