Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Nami (sumber: greenscene)

Nami, Pencuri Ulung dari Kelompok Bajak Laut Topi Jerami



Berita Baru, Manga – Salah satu kru bajak laut topi jerami dalam serial One Piece, Nami, dikenal sebagai pencuri ulung. Dia barangkali lemah dalam bertarung melawan musuh, namun ia bisa diandalkan dalam hal mengamankan barang-barang berharga milik lawan. Pada dasarnya, Nami digambarkan sebagai tokoh yang materialistis, dan silau dengan harta benda. Di sisi lain, dia memiliki bekal culas dan pandai dalam mencuri. Keahliannya ini, menjadi sangat membantu kelompok topi jerami.

Namun seringkali, Nami juga sering mengakali teman-temannya. Di antara kru topi jerami lainnya, Namilah yang paling sering mengatur, dan selalu mengambil keuntungan dari kelemahan teman-temannya. Ia sering menyuruh-nyuruh Zoro, salah satu ahli pedang dunia namun sangat lugu di mata Nami. Atau memanfaatkan Sanji yang secara terang terangan sangat memujanya. Bahkan kaptennya sendiri, Luffy sering ia pukuli karena bertindak semau sendiri. Satu-satunya yang tidak bisa ia bodohi adalah Nico Robin.

Pada episode awal, ketika kisah Nami bersama bajak laut Arlong ditunjukkan, ia sempat mencuri uang milik warga penduduk Cocoyashi. Pencurian tersebut dilakukan Nami saat sebelum pergi bersama Luffy dan Zoro. Namun kendati demikian, penduduk Cocoyashi merasa baik-baik saja dan masih memujanya. Rupanya penduduk merasa senang karena Nami berani menantang bajak laut Arlong, sehingga merelakan berapapun uang yang dicuri Nami.

Nami, Pencuri Ulung dari Kelompok Bajak Laut Topi Jerami
Nami mencuri Zeus (sumber: cdn.idntimes)

Ada banyak barang-barang berharga milik lawan yang berhasil diamankan Nami, baik itu berupa emas, makanan, peta, barang-barang kuno atau bahkan senjata. Namun hal yang masih hangat dalam ingatan, di arc Whole Cake Island, Nami berhasil mencuri sesuatu yang berharga dari Big Mom. Nami, mencuri Zeus, salah satu Homies awan milik Big Mom. Hanya berbekal iming-iming awan lembut dan manis, Nami berhasil mengelabuhi Zeus untuk mengikutinya.

Pada arc selanjutnya di Wanokuni, Big Mom berhasil membuat Homies awan baru bernama Hera. Di sisi lain, Zeus juga sudah kembali ke tangan Big Mom setelah mendapatkan ancaman. Namun, Nami adalah perempuan yang cerdas dan selalu menggunakan akalnya. Di episode selanjutnya, Nami tentu akan kembali berulah dengan mencuri Zeus atau Hera, atau dua-duanya. Jika pencurian itu benar-benar terjadi, Nami akan memiliki andil besar dalam kekalahan Big Mom.