Nami Matsuyama Ungkapkan Kekagumannya pada Ahsan dan Hendra
Berita Baru, Jakarta — Nami Matsuyama, pebulutangkis asal Jepang menyampaikan rasa kekagumannya terhadap pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan.
Sebagaimana dilansir dari sebuah situs olahraga, Badminton Spirit, dia mengatakan kekagumannya tersebut ketika sedang bersama dengan rekannya, Chiharu Shida dan Akane Yamaguchi.
Pebulutangkis asal Jepang yang kini berusia 21 tahun itu menyebut kalau dirinya sangat terpukau atas permainan pasangan Ahsan—Hendra kala bermain di Indonesia Masters 2020 lalu.
“Ya, saya menyukai dan mengamati pertandingan ganda putra belum lama ini dan saya sangat kagum terhadap permainan Ahsan—Hendra dari Indonesia,” ungkap Matsuyama.
Lebih jauh lagi, pebukutangkis Nami Matsuyama itu menyebut bahwa permainan dari pasangan yang dijuluki The Daddies itu berbeda dari pasangan yang lain, yang memiliki sedikit pergerakan, akan tetapi serangannya cukup mematikan.
“Sangat berbeda dengan kami, tidak ada pergerakan dan langkah yang tidak berguna dari mereka,” tegas Matsuyama.
Memang, pasangan Ahsan—Hendra sempat menyita perhatian besar pada sepanjang tahun 2019 lalu. Hal itu dibuktikan dengan hasil yang mereka raih, yaitu gelar All England, Juara Dunia dan BWF Tour Finalis 2019 pada tahun yang bersamaan, 2019 lalu.
Sementara pada tahun 2020 ini, mereka (pasangan Ahsan—Hendra) baru mampu meraih posisi runner-up usai kalah dari juniornya, Kevin Sanjaya—Marcus Gideon pada final Indonesia Masters 2020.