Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Meski Tua, Ibrahimovic Buka Pintu Kembali ke Timnas
Foto: AC Milan

Meski Tua, Ibrahimovic Buka Pintu Kembali ke Timnas



Berita Baru, Sepak Bola — Penyerang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic mengisyaratkan pintu kembali ke timnnas Swedia usai menyatakan pensiun beberapa tahun silam. Isyarat tersebut dikatakan pemain yang kini berusia 39 tahun melalui akun Twitter-nya.

Ibrahimovic memosting seragam kuning Swedia dengan nomor punggung 10 dan bertuliskan namanya. Postingan tersebut dibumbui tulisan “lama tidak bertemu”.

Performa Ibrahimovic tengah baik bersama Rossoneri pada musim ini. AC Milan diantarnya menjadi pemuncak klasemen sementara dengan 16 poin, tanpa menelan kekalahan dari enam laga yang dijalani.

Selain itu, mantan penyerang Juventus itu juga menjadi top skor terbanyak Liga Italia dengan tujuh gol. Gol terakhirnya dicetak dengan sensasional, salto ke gawang Udinese, sekaligus menjadi kunci kemenangan Milan 2-1.

“Saya tidak pernah kehilangan semangat bagi sesuatu yang saya kerjakan. Dalam diri saya, ada mentalitas yang tepat,” ujar Ibrahimovid, melansir dari Sportbible, Senin (2/11).

“Saya sangat yakin pada apa yang saya lakukan, sekaligus bekerja keras untuk mencapainya,” tambahnya.

Bersama AC Milan, Ibrahimovic ingin menuai kesuksesan, seperti waktu membela sejumlah klub lain di masa mudanya. Dia percaya dengan skuad AC Milan sekarang ini, punya kualitas yang dapat bersaing untuk menjadi juara.

“Itu semua berkat mereka, dan pelatih tentunya, yang menemukan keseimbangan yang tepat antara latihan, bagaimana dia ingin kami bermain dan bagaimana dia menurunkan saya dan tim,” tegas Ibrahimovic.

Ibrahimovic pensiun dari pertandingan internasional pada tahun 2016 silam. Dia menanggalkan seragam timnas sebagai pencetak gol terbanyak Swedia, yakni 62 gol dari 116 penampilan yang dijalaninya.