Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Mengejutkan! Microsoft Tak Pernah Dapat Untung Dari Penjualan Xbox
Microsoft Xbox Series S/Doc. Ubergizmo

Mengejutkan! Microsoft Tak Pernah Dapat Untung Dari Penjualan Xbox



Berita Baru, Inovasi – Kepala pengembangan bisnis Microsoft Xbox, Lori Wright mengkonfirmasi bahwa penjualan perangkat keras Xbox tidak menguntungkan bagi Microsoft.

Hal tersebut diungkapkannya dalam uji coba Apple VS Epic, sebagai sebuah potongan informasi yang cukup menarik. Kita ketahui bahwa selama bertahun-tahun, Microsoft telah mengeluarkan model dan generasi konsol Xbox yang berbeda.

Konsol tersebut masing-masing dijual dengan harga beberapa ratus dolar. Namun ketika ditanya terkait keuntungan dari penjualan perangkat keras Xbox oleh pengacara Epic, Wes Earnhardt,  Wright mengungkapkan bahwa Microsoft sebenarnya tidak mendapatkan untung sama sekali dari perangkat keras itu.

Dilansir dari Ubergizmo, Sabtu (8/5/21), Wright mengungkapkan sebuah fakta bahwa Microsoft memang menjual rugi konsol Xboxnya. Akan tetapi justru di situlah strateginya. Penjualan perangkat keras itu menurut Wright, dimaksudkan untuk mengikat para gamer yang kemudian akan menghabiskan uang untuk ekosistem Xbox.

Para gamer pada akhirnya akan membutuhkan  game dan layanan lainnya seperti berlangganan Xbox Live Gold dan Game Pass Ultimate, yang semuanya itu mungkin pada akhirnya akan membantu mereka menutupi kerugian dari penjualan konsol.