Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Menang Lawan Eibar, Madrid Pepet Ketat Barcelona
Foto: Twitter

Menang Lawan Eibar, Madrid Pepet Ketat Barcelona



Berita Baru, Sepak Bola — Real Madrid melakoni pertandingan pertamanya pasca pandemi COVID-19 melawan Eibar. Laga yang merupakan lanjutan jornada ke-28 La Liga Spanyol ini berlangsung di tempat netral, yakni di Alfredo di Stefano Stadium, Senin (16/6)

Turun dengan kekuatan penuh, Los Blancos (julukan Madird) sukses meraih poin sempurna dengan skor 3-1.

Tiga gol Madrid tercipta di babak pertama melalui sepakan keras Toni Kroos ketika laga baru berjalan empat menit.

Sergio Ramos menggandakan keunggulan Madrid setelah menerima umpan matang dari Eden Hazard di area kotak pealti. Sementara gol ketiga Madrid dilesakkan oleh Marcelo.

Babak pertama berakhir, Madrid unggul.

Di babak kedua, Madrid kembali menguasai pertandingan, beberapa peluang tercipta, tapi tak satupun berbuah gol.

Sementara itu, gol hiburan Eibar tercipta pada menit ke-60. Adalah Bigas yang mencatatkan namanya di papan skor, setelah menyempurnakan assist dari De Blasis.

Skor 3-1 bertahan hingga laga selesai. Dengan kemenangan ini, Madrid masih tetap berada di posisi kedua, di bawah rival abadinya, Barcelona yang masih memimpin klasemen sementara dengan selisih dua poin, tipis.