Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Eks Pelatih Tottenham Sebut Marcus Rashford Bakal Menjadi Masa Depan MU
Eks Pelatih Tottenham Sebut Marcus Rashford Bakal Menjadi Masa Depan MU

Eks Pelatih Tottenham Sebut Marcus Rashford Bakal Menjadi Masa Depan MU



Berita Baru, Sepakbola – Marcus Rashford menjadi pemain Manchester United yang cukup disegani. Ia banyak catatkan gol untuk MU.

Grafik menaik yang dialami oleh Marcus Rashford tersebut mendapat pujian dari eks pelatih Tottenham Hotspir, Harry Redknapp yang menyatakan jika ia berkembang sesuai harapan. Pemain berusia 25 tahun itu bakal menjadi harapan Setan Merah untuk raih trofi-trofi di masa yang akan dating.

“Tidak banyak pemain di liga yang ada dalam performa terbaik dibandingkan Rashford,” kata Redknapp di Sportskeeda.

“Dia tampak penuh percaya diri dan dia mencetak gol bagus pada akhir pekan.”

“Sungguh luar biasa melihat dia bisa tampil seperti ini, dia berkembang menjadi pemain yang seperti kita semua pikirkan,” kata dia menambahkan.

Marcus Rashford sudah mencetak 17 gol untuk MU musim ini. Yang terakhir, pemain nomor punggung 10 itu menjebol gawang Arsenal.

Dengan semua gol yang dicetak untuk The Red Devils musim ini, Rashford menjadi pemain MU paling subur. Dia juga sudah mencetak sebanyak enam assist.

Dengan jumlah gol itu, Rashford tinggal berjarak lima gol dari catatan terbaiknya di MU. Pada musim 2019/2020, Rashford menyumbang 22 gol untuk MU.

Performa Rashford itu diharapkan bisa membawa Man United mengakhiri puasa gelar pada musim ini. MU sudah tak meraih piala sejak musim 2015/2016.

MU akan menjalani pertandingan leg I semifinal Piala Liga Inggris 2022/2023 melawan Nottingham Forest. Laga itu akan berlangsung di City Ground.