Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Takumi Minamino (AP Photo)
Takumi Minamino (AP Photo)

Liverpool Sepakat Jual Takumi Minamino Ke AS Monaco



Berita Baru, Sepakbola – Takumi Minamino harus rela karier sepak bolanya di Liverpool berhenti. The Reds sudah sepakat untuk menjual punggawa Timnas Jepang itu ke AS Monaco.

Minamino dilepas dengan harga 18 juta euro (Rp 281,1 miliar). Seperti yang beritakan BBC Sport, Monaco harus membayar uang muka sebesar 15 juta euro (Rp 234,2 miliar) dan bonus-bonus yang mencapai 3 juta euro (Rp 46,8 miliar).

Minamino meninggalkan Liverpool kurang hanya setelah dua musim sejak didatangkan dari RB Salzburg pada musim dingin 2020. Pemain serbabisa berusia 27 tahun itu sempat menghabiskan paruh musim kedua 2020/21 bersama Southampton sebelum kembali ke Anfield.

Selama berkostum merah, Takumi Minamino hanya membuat 55 penampilan dengan sumbangan 14 gol. Sebanyak tujuh gol Minamino krusial untuk membantu Liverpool memenangi Piala FA dan Piala Liga di musim lalu.

Namun, Minamino mesti pergi karena tidak mendapatkan kesempatan bermain yang cukup. Minamino cuma sekali menjadi starter dalam 11 penampilannya di Premier League 2021/22.

Banyak rumor yang mengatakan jika kepergian Minamino karena keinginannya sendiri. Ia tidak mau jika hanya duduk di bangku cadangan tanpa diberi kesempatan untuk menunjukkan performa di lapangan.

“Banyak pertandingan yang saya mainkan tidak menarik untuk siapapun. Bahkan jika saya memengaruhi hasilnya, tidak ada banyak respons,” katanya di Daily Mail.

“Saya mencoba menginspirasi diri saya untuk membuktikan kegunaan saya. Saya melakukan latihan pribadi di luar latihan tim. Saya saat itu berpikir akan meninggalkan sesuatu ketika masuk ke lapangan.”

“Saya merasa termotivasi oleh penyesalan dan kemarahan tiap harinya. Belum pernah saya punya waktu selonggar ini sebagai pemain. Sulit untuk menjaga kondisi dan menyatu dengan perasaan saya sebagai pemain.”