Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Korea Utara Luncurkan Rudal Balistik Jarak Jauh ke Laut Jepang

Korea Utara Luncurkan Rudal Balistik Jarak Jauh ke Laut Jepang



Berita Baru, Internasional – Kepala Staf Gabungan Korea Selatan melaporkan bahwa Korea Utara telah meluncurkan rudal balistik jarak jauh, setelah penembakan sebelumnya berupa proyektil tak dikenal ke arah Laut Jepang.

Pernyataan Seoul itu hampir selaras dengan Jepang, yang mengatakan bahwa DPRK telah menembakkan rudal balistik.

Melansir dari Sputnik News, penjaga pantai Jepang juga menghimbau kapal-kapal di kawasan itu untuk berhati-hati dan tidak mendekati objek jika jatuh ke air. Peringatan itu dikeluarkan pada pukul 14:38 waktu setempat (05:38 GMT).

Menurut penyiar publik Jepang, NHK, proyektil itu jatuh di luar zona ekonomi eksklusif (ZEE) Jepang.

Tiga hari lalu, kantor berita Yonhap melaporkan, mengutip pejabat militer Korea Selatan, bahwa DPRK telah menembakkan empat tembakan dari beberapa sistem peluncuran roket ke perairan barat Laut Kuning. Empat proyektil itu jatuh ke laut dalam waktu satu jam dari 07:20 waktu setempat pada hari Minggu (22:00 GMT pada hari Sabtu).

Untuk membahas insiden tersebut, Dewan Keamanan Nasional Korea Selatan kabarnya telah mengadakan pertemuan darurat.

Sejak akhir 2017, Pyongyang telah mempertahankan moratorium sukarela pada uji coba nuklir dan peluncuran sistem rudal balistik antarbenua (ICBM). Namun, pada bulan Januari, pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un, memutuskan untuk mempertimbangkan dimulainya kembali semua kegiatan yang ditangguhkan sementara terkait kebijakan bermusuhan di pihak Amerika Serikat.

Sejumlah media dan pakar memandang pernyataan itu sebagai niat Pyongyang untuk berhenti mematuhi moratorium uji coba nuklir dan rudal jarak jauh di tengah dialog yang macet dengan Washington.

Sejak awal tahun ini, Korea Utara telah melakukan setidaknya sepuluh uji coba.