Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Kongres Ulama Perempuan Indonesia

Kongres Ulama Perempuan Indonesia Serukan Dukungan Untuk Palestina



Berita Baru, Jakarta – Kongres Ulama Perempuan Indonesia (KUPI) mengeluarkan pernyataan sikap menanggapi tindakan genosida dan kejahatan kemanusiaan yang dilakukan oleh Zionis Israel terhadap warga Palestina. Dalam pernyataan tersebut, KUPI menegaskan perlunya penghentian kekerasan dan pemulihan hak-hak warga Palestina.

KUPI menyerukan kepada seluruh lapisan masyarakat Indonesia untuk fokus pada penghentian segala bentuk kejahatan kemanusiaan yang dilakukan oleh Zionis Israel serta pemulihan hak-hak warga Palestina.

“Ajaran-ajaran keagamaan apapun, nilai-nilai kemanusiaan di manapun, dan terutama Konstitusi Republik Indonesia, nyata dan terang benderang menolak segala bentuk penjajahan, kejahatan, dan genosida atas warga Palestina,” demikian disampaikan dalam pernyataan sikap KUPI.

KUPI juga meminta agar semua institusi negara dan agama di dunia bersatu menekan Israel untuk segera menghentikan kejahatan kemanusiaannya. Mereka menyerukan komitmen kuat kepada semua pihak, terutama ulama perempuan Indonesia, untuk mendukung penghentian kejahatan dan pemulihan hak-hak yang tertindas dengan menegakkan prinsip kemitraan, kerjasama, kesalingan, dan kesetaraan.

Selain itu, KUPI mengajak masyarakat sipil global, termasuk Indonesia, untuk terus berupaya menghentikan kejahatan kemanusiaan di Palestina dan memulihkan hak-hak warganya.

“Dalam rangka memperjuangkan kemerdekaan Palestina, semua elemen bangsa Indonesia diharapkan dapat mengambil peran sesuai konstitusi negara dan nilai-nilai kemanusiaan universal,” ujar KUPI.

KUPI juga menyerukan kepada umat Islam, terutama jaringan ulama perempuan, untuk melanjutkan doa dan ikhtiar demi perjuangan Palestina agar segera terbebas dari kejahatan kemanusiaan dan penjajahan serta memperoleh haknya untuk merdeka, berdaulat, aman, dan damai.