Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Jokowi saat menghadiri acara penyerahan bantuan Program Indonesia Pintar di Magelang
Jokowi saat menghadiri acara penyerahan bantuan Program Indonesia Pintar di Magelang

Jokowi Tanya Sudah Makan Siang ke Pelajar di Magelang



Berita Baru, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri acara penyerahan bantuan Program Indonesia Pintar di Magelang, yang dihadiri oleh sejumlah pelajar. Dalam sambutannya, Jokowi menyapa para pelajar dan menanyakan apakah mereka sudah makan siang.

“Anak-anakku semuanya selamat siang. Sudah makan siang?” tanya Jokowi.

“Belum,” jawab para pelajar serentak.

Jokowi kemudian menjelaskan bahwa bantuan Program Indonesia Pintar bervariasi sesuai dengan tingkat pendidikan. Siswa SD mendapatkan bantuan sebesar Rp 450 ribu per tahun, siswa SMP Rp 750 ribu, dan siswa SMA/SMK Rp 1,8 juta.

“Bantuan ini patut disyukuri. Untuk beli handphone tidak boleh, untuk beli pulsa handphone tidak boleh, setuju?” terang Jokowi.

Presiden juga mengingatkan para pelajar untuk memanfaatkan bantuan tersebut dengan bijak, seperti untuk membeli buku tulis, alat tulis, hingga seragam sekolah. Jokowi juga menyebutkan bahwa pada tahun 2023, terdapat 18 juta siswa yang memanfaatkan Kartu Indonesia Pintar (KIP), meningkat menjadi Rp 18,6 juta pada tahun 2024.

“Kalau ingin melanjutkan ke perguruan tinggi, ada juga bisa mengajukan KIP kuliah atau ke LPDP. Sudah 960.000 (siswa) yang memanfaatkan Kartu Indonesia Pintar untuk yang kuliah,” tambahnya.