Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Pada 1 Oktober Nanti, Dua Kota di Indonesia Terhubung dengan Belanda

Pada 1 Oktober Nanti, Dua Kota di Indonesia Terhubung dengan Belanda



Berita Baru, Jakarta – Maskapai nasional Garuda Indonesia, secara resmi akan melayani penerbangan Denpasar–Medan–Amsterdam, dan sebaliknya pada, (1/10/2019). hal ini menjadikan kota Medan dan Denpasar, semakin dekat dengan kota Amsterdam, Belanda.

Perlu diketahui, sebelumnya penerbangan menuju Amsterdam dilayani melalui rute Jakarta-Amsterdam dan sebaliknya.

Berdasarkan siaran pers dari Garuda Indonesia, penerbangan Denpasar-Medan–Amsterdam dilayani dengan armada Airbus A330-200, berkapasitas 222 penumpang, dengan konfigurasi kursi 36 kelas bisnis, dan 186 kelas ekonomi sebanyak 6 kali dalam seminggu, yaitu setiap hari Selasa, Rabu, Kamis, Jumat, Sabtu dan Minggu.

Direktur Niaga Garuda Indonesia Pikri Ilham Kurniansyah mengatakan, “Bagi penumpang yang sebelumnya telah memiliki tiket penerbangan Jakarta-Amsterdam akan kami terbangkan melalui Kualanamu dari Jakarta untuk kemudian melanjutkan penerbangan menuju Amsterdam, demikian juga sebaliknya.”

“Bagi penumpang yang sebelumnya telah memiliki tiket penerbangan Jakarta-Amsterdam akan kami terbangkan melalui Kualanamu dari Jakarta untuk kemudian melanjutkan penerbangan menuju Amsterdam, demikian juga sebaliknya,” kata Pikri.

Rute baru ini diharapkan bisa mendukung perkembangan pariwisata Indonesia-Belanda lewat destinasi wisata unggulan, seperti Medan dan Bali.

Adapun di Kualanamu saat ini sudah dioperasikan sejumlah rute internasional, yaitu ke Penang, Ipoh dan Kuala Lumpur (Malaysia), Singapura, Bangkok (Thailand), Madinah dan Jeddah (Arab Saudi), London (Inggris), dan Hong Kong,

Maskapai yang melayani penerbangan internasional di Kualanamu adalah Garuda Indonesia, AirAsia Group, Lion Air Group, Sriwijaya, Silk Air dan Malaysian Airlines.