Ibu Han So-Hee Terlibat Kasus Utang, Agensi Rilis Pernyataan
Berita Baru, Entertainment – Agensi yang menaungi aktris Han So-Hee, 9ato Entertainment, merilis pernyataan resmi guna merespon kasus penipuan utang yang melibatkan Shin, ibu dari aktris tersebut. Agensi itu menyatakan bahwa kasus ini tak ada hubungannya dengan sang aktris.
Dalam rilis tersebut, agensi mengatakan bahwa Shin menggunakan akun bank di bawah nama anaknya untuk memproses peminjaman uang. Shin secara sewenang-wenang membuka rekening bank ketika Han So-Hee masih di bawah umur, dan dia menggunakan rekening itu untuk meminjam uang tanpa sepengetahuan anaknya.
“Kasus serupa terjadi beberapa kali. Bahkan ada kasus pemalsuan dokumen pribadi. Karena rangkaian kasus ini, pengadilan perdata dilakukan, dan pengadilan menarik garis yang jelas bahwa Han So-Hee tidak ada hubungannya dengan kasus ini,” tulis agensi sebagaimana dilansir dari Naver.
Pada 8 April tahun lalu, Pengadilan Negeri Ulsan telah mengeluarkan putusan akhir yang menyatakan, bahwa uang itu memang dipinjam menggunakan rekening atas nama So-Hee, tetapi tidak cukup untuk mengklaim bahwa ia bertanggung jawab atas utang tersebut, sehingga tak ada bukti yang mengonfirmasi keterlibatannya.
Kasus Ibu Han So-Hee Diungkap Youtuber
Kejadian ini bermula pada Minggu (6/3) kemarin, seorang Youtuber mengklaim bahwa ibu Han So-Hee telah dituntut atas penipuan senilai puluhan juta won atau setara dengan puluhan ribu dolar Amerika. Ibu aktris tersebut menggunakan akun atas nama So-Hee, sehingga menyebabkan aktris tersebut dituntut karena melanggar Undang-Undang Transaksi Keuangan Elektronik.
Sebelumnya pada Juli 2020, aktris yang terkenal lewat perannya dalam The World of the Married itu pernah memberikan respon mengenai laporan yang menyebutkan ibunya meminjam uang atas namanya. Ia menyatakan klarifikasi berbunyi, “Saya tidak berhubungan dengan ibu saya, jadi saya mengetahui mengenai hutangnya setelah saya berumur 20 tahun.”
Ia juga berterus terang bahwa ibunya mengisi dokumen hutang dengan menggunakan nama Han So-Hee tanpa sepengetahuannya. Hutang itu terlau besar sehingga ia tak bisa membayar semuanya. Namun sebelum ia debut di dunia hiburan, So-Hee pernah membayar hutang ibunya sesuai yang ia bisa.
“Saya masih sangat muda waktu itu, dan dengan penilaian saya yang belum dewasa, saya pikir satu-satunya solusi adalah membayar hutang sebagai gantinya. Bagaimanapun, saya pikir pada akhirnya justru menyebabkan lebih banyak korban, maka saya meminta maaf,” ujarnya kala itu.
Lewat rilis agensi tersebut, Han So-Hee juga dikabarkan tidak berencana mengambil tanggung jawab dalam kasus utang yang menjerat ibunya. Hal ini dilakukan untuk menutup pintu bagi Shin untuk meminjam uang dengan memanfaatkan status selebriti anaknya telah tertutup.