Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

HAMI BERSATU Siap Hadapi Era Digitalisasi Layanan Hukum

HAMI BERSATU Siap Hadapi Era Digitalisasi Layanan Hukum



Berita Baru, Bali – Himpunan Advokat Muda Indonesia (HAMI) Bersatu akan menjadi suatu wadah advokat yang mengedepankan keberagaman serta harus memiliki kepedulian nyata terhadap masyarakat. HAMI melihat masih ada masyarakat yang belum memiliki akses terhadap pelayanan hukum dengan mengacu kepada prinsip kesetaraan.

Hal tersebut dikemukakan oleh Ketua Umum DPP HAMI BERSATU, Sunan Kalijaga, SH dalam menyambut DIES NATALIS ke 6 DPD HAMI Bersatu Bali yang akan berlangsung di Paradiso Kuta Hotel, Senin (11/11/2019).

“Tema Tantangan Advokat Di Era Artificial Intellegence dipilih karena Advokat harus siap menerima tantangan dalam era digitalisasi 4.0 yang mana sistem peradilan dengan layanan E-Court sudah lebih dulu dikembangkan sehingga diperlukan sosialisasi dan diseminasi informasi terkait layanan bantuan hukum yang harus mengacu pada kecepatan data dan informasi,” terang Kalijaga.

Sementara itu Ketua DPD HAMI BERSATU Bali, Agustinus Nahak, SH, MH., mengisyaratkan bahwa Advokat sejati harus melayani masyarakat dengan hati nurani dan senantiasa membantu proses pelayanan dan bantuan hukum secara maksimal.

“Kami juga siap memberikan edukasi kepada para advokat untuk memahami tata cara litigasi hukum di pengadilan di masa depan yang mau tidak mau mereka, terutama para advokat tunas mendapat pembekalan tentang layanan hukum digital,” pungkas Nahak. (hd)