Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Para pemeran Fantastic Beasts (Warner Bros)
Para pemeran franchise Fantastic Beasts (Warner Bros)

Film “Fantastic Beasts 3” Akan Bongkar Rahasia Dumbledore



Berita Baru, Entertainment – Sesuai judulnya, franchise film “Fantastic Beasts 3: The Secrets of Dumbledore” akan fokus pada cerita rahasia dan masa lalu Dumbledore, alih-alih perjalanan Newt Scamander yang diperankan oleh Eddie Redmayne, bersama makhluk gaib yang ia jaga. Film ini merupakan lanjutan dari film pertamanya, “Fantastic Beasts and Where To Find Them” (2016) yang menjadi serial prekuel dari franchise Harry Potter.”

Berdasarkan Wizarding World yang ditulis oleh J.K. Rowling, serial kali ini akan menceritakan pada sejarah awal, kira-kira 70 tahun sebelum lahirnya Harry Potter. Dilansir dari Screenrant, film ini membeberkan perjalanan panjang Albus Dumbledore untuk menjadi Kepala Sekolah Hogwarts, termasuk perjuangannya berusaha menghentikan Grindelwald membangun pasukan darah murni untuk menguasai manusia non-penyihir.

Fantastic Beasts
Pasukan Grindelwald (Warner Bros)

Franchise ketiga ini masih ditulis oleh J.K. Rowling dan Steve Kloves bersama dengan sutradara David Yates yang telah mengarahkan sejak serial pertama “Fantastic Beasts.” Seperti apa certanya? Simak dulu sinopsis “Fantastic Beasts 3: The Secrests of Dumbledore” berikut ini, ya.

Sinopsis Fantastic Beasts 3

Profesor Albus Dumbledore (Jude Law) tahu kekuatan sihir gelap Gellert Grindelwald (Mads Mikkelsen) telah tumbuh untuk menguasai dunia sihir. Karena tak bisa menghentikannya seorang diri, ia pun bekerja sama dengan Magizoologist bernama Newt Scamander (Eddie Redmayne).

Fantastic Beasts
Albus Dumbledore muda diperankan Jude Law (Warner Bros)

Bersama, keduanya mengumpulkan tim penyihir pemberani dan seorang muggle bernama Jacob Kowalski (Dan Fogler) untuk terlibat dalam misi berbahaya. Mampukah mereka bertahan, sementara jumlah pendukung Grindelwald semakin banyak?

Fantastic Beasts
Johnny Depp sebagai Grindelwald (Warner Bros)

Pemeran lain seperti Katherine Waterston, Alison Sudol, dan Ezra Miller akan kembali tampil dalam film ini. Perubahan besar dan ganjil tentu saja ada pada tokoh Grindelwald, yang sebelumnya diperankan oleh Johnny Depp. Depp terpaksa mengundurkan diri dari film ini karena kontroversi kasusnya dengan mantan istri, Amber Heard. “Fantastic Beasts 3” dijadwalkan tayang pada 15 April 2022.