Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Empat Negara Kreditur Bebaskan Utang Indonesia
Ilustrasi: Istimewa

Empat Negara Kreditur Bebaskan Utang Indonesia



Berita Baru, Jakarta – Empat negara kreditur dikabarkan telah berkomitmen untuk menghapus utang Indonesia melalui program debt swap. Negara-negara yang dimaksud adalah Jerman, Italia, Australia, dan Amerika Serikat (AS).

Staf Khusus Menteri Keuangan (Menkeu) Yustinus Prastowo mengungkapkan jumlah utang yang dihapus mencapai US$ 334,9 juta atau setara Rp 5 triliun.

“Sebanyak 4 negara kreditur berkomitmen menghapus utang Indonesia lewat skema konversi atau debt swap. Konversi utang yang disepakati adalah ke dalam bentuk program/proyek yang harus dilaksanakan oleh pemerintah RI,” ujarnya melalui akun Twitter pribadi miliknya (@prastow), dikutip Selasa (18/10/2022).

Lebih lanjut, Prastowo menjelaskan proyek yang harus dilakukan pemerintah dalam rangka debt swap untuk menghapus utang ini bermacam-macam. Misalnya kreditur Jerman untuk proyek pendidikan, edukasi, kesehatan, dan global fund.

Sementara itu untuk debt swap dengan kreditur Australia untuk kesehatan, AS untuk tropical forest, dan debt swap dengan kreditur Italia untuk proyek housing and settlement.

Dengan ini total kumulatif nilai komitmen debt swap/utang yang akan dihapus sebesar US$ 334,97 juta dan per 30 September 2022 pemerintah sudah merealisasikan proyek tersebut sebesar US$ 290,51 juta atau setara Rp 4,49 triliun.

“Total kumulatif nilai komitmen debt swap yang disepakati dengan kreditor bilateral adalah eq USD 334,94juta (utang yang akan dihapus). Hingga per 30 Sept 2022 sudah terealisasi sebesar eq USD 290,51 juta,” jelas Prastowo lagi.

Sebagai bentuk komitmen terhadap pelaksanaan kegiatan yang disepakati, Pemerintah juga turut berkontribusi untuk melaksanakan kegiatan tersebut dengan nilai US$ 215,35 juta atau Rp 3,33 triliun.

“Jadi jelas penghapusan utang ini memang menimbulkan konsekuensi, namun konsekuensi yang baik,” sambung Prastowo.