Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Dukung Teknologi Pemanas Hijau, Inggris Gelontorkan 270 Juta Pound
Panel Surya/Doc. Reuters

Dukung Teknologi Pemanas Hijau, Inggris Gelontorkan 270 Juta Pound



Berita Baru, Inovasi – Pemerintah Inggris dalam keterangan resmi mereka pada hari Selasa, mengatakan bahwa puhaknya telah menggelontorkan dana sebesar 270 juta pound (Rp. 529 miliar) untuk teknologi pemanas yang ramah lingkungan.

Hal tersebut dilakukan sebagai upaya untuk beralih dari boiler gas ke teknologi pemanas hijau selama 15 tahun ke depan.

Pemerintah Inggri,  sebagaimana dilansir dari Global Banking and Finance, mengatakan pendanaan Jaringan Panas Hijau (Green Heat Network Fund (GHNF)) hanya akan digunakan untuk mendukung teknologi rendah karbon, seperti pompa panas, energi surya dan panas bumi, yang akan memungkinkan lebih banyak tempat di negara ini untuk menggunakannya mulai tahun 2022.

“GHNF diharapkan untuk mendanai pengiriman penghematan karbon total yang cukup pada tahun 2050 untuk setara dengan mengambil 4,5 juta mobil di Inggris dari jalan selama setahun,” jelas keterangan tersebut, dikutip Berita Baru, Rabu (8/9/21).