Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Dua Pasien Positif Covid-19 di Kalbar Sembuh
Ilustrasi Pemeriksaan Pasien Covid-19 (Foto:Istimewa)

Dua Pasien Positif Covid-19 di Kalbar Sembuh



Berita Baru, Kalbar – Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat melalui Dinas Kesehatan Kalbar mengumumkan dua pasien positif virus corona (Covid-19) dinyatakan sembuh.

Diketahui, kedua pasien tersebut dirawat di RSUD Soedarso Pontianak dan Abdul Azis Singkawang.

“Sampai Minggu ada 9 orang terkonfirmasi positif Covid-19 di Kalbar, 2 orang sembuh, 2 meninggal dunia dan 5 masih dirawat,” kata Harisson seperti dikutip dari Kompas.com pada Senin (30/3).

Diberitakan, pasien pertama adalah laki-laki berusia 3 tahun tersebut diduga tertular pada saat bepergian ke Kuala Lumpur, Malaysia pada 8 Februari 2020 lalu. Setelah sampai di Pontiakan pada 15 Februari 2020 dia mengeluhkan batu, pilekm diare, dan sesak napas. Kemudia ia dirawat di rumah sakit dan dinyatakan positif Covid-19 pada 14 Maret 2020.

Kemudian, dari pasien tersebut menularkannya kepada istrinya yang berusia 3 tahun dan teman kerjanya seorang laki-laki berusia 25 tahun.

Kedua pasien yang dinyatakan sembuh adalah seorang laki-laki berusia 19 tahun yang dirawat di RSUD Abdul Azis

Menurut Harisson dia diduga tertular saat bekerja sebagai asisten rumah tangga di Serawak, Malaysia. Pasien tersebut mengalami batuk, pilek dan demam saat pulang ke Kota Singkawang, Kalimantan Barat, melalui Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Aruk, Kabupaten Sambas, Kalbar, pada 09 Maret 2020.

“Berdasarkan hasil Balitbangkes, pada Selasa (17/3), dia dinyatakan positif Covid-19,” pungkas Harisson.