Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Diskominfotik; Pemprov NTB Komitmen Tingkatkan Pelayanan Informasi Publik

Diskominfotik; Pemprov NTB Komitmen Tingkatkan Pelayanan Informasi Publik



Berita Baru, NTB – Dinas Komunikasi, Infomatika dan Statistik (Diskominfotik) Provinsi NTB, melaksanakan dua agenda pentingnya hari ini, Jumat (06/08/2021).

Dua agenda penting tersebut diantaranya adalah; Submit PPID Utama Pemerintah Provinsi NTB yang menjadi tugas program unggulan Diskominfotik Provinsi NTB.

Yang kedua, adalah Submit Program Open Government Patnership (OGP) NTB to Publication Internasional bersama empat Kabupaten/Kota lainnya, yaitu Kabupaten Sumbawa Barat, Kota Semarang, Kabupaten Banggai dan Kabupaten Brebes.

Program OGP to Publication Internasional ini merupakan bagian dari komitmen NTB Care, NTB Satu Data dan Sistem Informasi Posyandu Keluarga dari Pemerintah Provinsi NTB.

Kepala Diskominfotik NTB Dr. Najamuddin Ami, selaku Ketua PPID Utama menyatakan, Pemerintah Provinsi NTB bersama seluruh Tim PPID Utama Provinsi NTB pada prinsipnya telah melaksanakan salah satu kewajiban dalam monitoring evaluasi pemeringkatan badan publik Provinsi se-Indonesia yang diselenggarakan Komisi Informasi (KI) Pusat. 

Tuntasnya pelaksanaan monitoring evaluasi dan Submit PPID Utama Provinsi NTB menurut Dr. Najam, merupakan upaya self assessment dalam meraih PPID Provinsi NTB sebagai badan publik terbaik tingkat nasional. 

“Saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh anggota tim yang telah bekerja keras setiap saat. Bekerja secara bersama-sama tanpa lelah guna membenahi Website, juga pengembangan fitur-fitur yang sesuai dengan kebutuhan”

“Kita lengkapi aplikasi-aplikasi dengan inovasi, terutama yang terkait dengan inovasi pelayanan publik secara massif” katanya.

Dalam rangka menjadi provinsi terbaik dalam pelaksanaan keterbukaan informasi publik secara nasional, pada kesempatan itu Bang Najam mengajak seluruh anggota timnya untuk terus bersama-sama membenahi PPID Utama dan PPID OPD menuju PPID Provinsi NTB 100 % informatif.