Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman
Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman (foto: istimewa)

Direktur FK Senica: Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman Bantu Cicil Hutang Klub



Berita Baru, Sepak Bola – Direktur FK Senica, David Balda, mengungkapkan bahwa semenjak kehadiran Egi Maulana Vikri dan Witan Sulaeman di FK Senica, hutang klub pelan-pelan terbayarkan.

“Utang kami perlahan mulai berkurang. Kami sudah menyelesaikan sejumlah hal (hutang tunggakan),” ujar Balda yang dikutip dari Sport Aktuality, Minggu (06/03/2022).

Menurut laporan dari Sport Aktuality, FK Senica harus membayar hutang sebelum April 2022. Hingga detik ini, setidaknya utang klub Slovakia mencapai satu juta euro atau sekira Rp15,7 miliar.

Menurut David Balda, angin positif tersebut datang dari suporter Indonesia yang loyal. FK Senica berhasil mendapat untung dari penjualan jersey dan monetisasi akun sosial media.

“Kami telah merancang strategi untuk memonetisasi setiap posting-an. Itu bukanlah jumlah yang sedikit (hasil keuntungannya). Ada ratusan, bahkan hingga ribuan euro dalam sebulan” tambah Balda.

“Sehingga hal itu membuat kami kini bisa membayar sebagiannya (hutang dari FK Senica). Kami menjual jersey ke Indonesia. Itu adalah salah satu bantuan untuk klub,” tutupnya.

Berkat Egy dan Witan, saat ini akun Instagram FK Senica sudah mencapai 216 ribu pengikut sehingga menjadikannya sebagai salah satu klub dengan jumlah followers terbanyak di Slovakia. Lalu akun Youtubenya pun berhasil mengumpulkan 115 ribu subscribers yang kebanyakan pendukung Witan dan Egy.