Dengan Dana 800 Miliar, Chelsea Resmi Memiliki Timo Werner
Berita Baru, Sepak Bola — Masa depan pemain muda Jerman, Timo Werner bersama RB Leipzig akhirnya mendapat titik pasti. Chelsea dipastikan akan memboyong si pemain pada akhir musim nanti. Hal itu diketahui dari kesepakatan yang dicapai dengan Die Rotten Bullen.
“Timo Werner resmi bergabung dengan Chelsea akhir musim nanti. Kami sangat berharap yang terbaik untuknya di London dan tentu tetap menjaga bendera biru terbang tinggi di ibu kota,” begitu bunyi pernyataan resmi Leipzig, dilansir dari akun Twitter resminya, Kamis (18/6)
Meski Leipzig tidak mengumumkan berapa mahar yang diperlukan The Blues untuk memboyong Werner, tapi sejumlah uang (tidak kurang dari 50 juta euro atau setara dengan hampir 800 miliar rupiah) disebut harus digelontorkan Chelsea guna mengamankan tanda tangan Timo Werner.
Sejak bermain di Leipzig, belakangan, penyerang asal Jerman itu tampil impresif. Dari itulah banyak klub elit eropa jadi perhatian padanya. Pada musim 2019/2020 ini saja, Werner sudah berhasil mencatatkan 26 gol di pentas domestik.
Kepastian ini sekaligus menutup rapat kabar yang menghubungkan si pemain dengan Liverpool. Dimana sebelum dikaitkan bersama Chelsea, Werner sempat kencang diisukan masuk radar Jurgen Klopp.
Werner sendiri jadi rekrutan kedua yang akan bergabung dengan The Blues musim panas ini. Sebelumnya skuad besutan Frank Lampard itu telah mengamankan jasa pilar Ajax, Hakim Ziyech.