Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Suasana di Muree. Foto: Tangkapan Layar Twitter @Kazmiwajahat.
Suasana di Muree. Foto: Tangkapan Layar Twitter @Kazmiwajahat.

Cuaca Ekstrem Pakistan, 16 Orang Dilaporkan Tewas Kedinginan



Berita Baru, Islamabad – Setidaknya 16 orang dilaporkan tewas kedinginan ketika salju lebat turun dan menjebak mereka di dalam kendaraan di kota perbukitan Murree, Pakistan.

“Setidaknya 16 hingga 19 orang tewas di dalam kendaraan mereka.” Kata Menteri Dalam Negeri Pakistan, Sheikh Rashid Ahmed dalam sebuah pesan video pada hari Sabtu (8/1).

Rashid Ahmed menambahkan bahwa kini militer telah dikerahkan untuk membantu membersihkan jalan-jalan dari tumpukan salju dan menyelamatkan orang-orang yang masih terjebak.

Ia juga mengatakan ketebalan salju di daerah Muree mencapai lebih dari 1,2 meter (4 kaki) dan semua lalu lintas masuk diblokir pada hari Sabtu (8/1).

Selain itu pasukan paramiliter dan unit gunung militer khusus telah dipanggil untuk membantu.

“Sampai saat itu [aman dan terkendali. red] tidak ada kendaraan atau bahkan orang yang berjalan kaki yang diizinkan masuk ke Murree kecuali kendaraan darurat dan penyelamatan dan mereka yang membawa makanan untuk orang-orang yang terjebak,” katanya.

Salah seorang perwira polisi Islamabad, Atiq Ahmed mengatakan delapan dari 16 korban tewas berasal dari keluarga sesama perwira polisi Islamabad Naveed Iqbal, yang juga meninggal. Semua 16 meninggal karena hipotermia.

Sementara itu, Perdana Menteri Imran Khan menyatakan keterkejutannya atas “kematian tragis” para turis.

“Telah memerintahkan penyelidikan dan menerapkan peraturan yang kuat untuk memastikan pencegahan tragedi semacam itu,” kata Khan dalam sebuah cuitan.

Terletak sekitar 50km (22 mil) utara ibukota, Islamabad, Murree adalah resor musim dingin populer yang menarik lebih dari satu juta wisatawan setiap tahunnya. Jalan-jalan menuju kota sering terhalang oleh salju di musim dingin.

Video yang dibagikan di media sosial menunjukkan seluruh keluarga, termasuk anak-anak, terbaring mati di kendaraan mereka yang tertutup salju.

Hujan salju, yang dimulai sejak Selasa (4/1) malam, berlanjut secara berkala, menarik ribuan wisatawan. Karena banyaknya pengunjung, banyak keluarga yang akhirnya terdampar di jalan.

“Ini adalah contoh kegagalan sistemik karena menurut laporan, sekitar 100.000 kendaraan menuju ke stasiun bukit, yang memiliki jalan sempit,” kata Kamal Hyder dari Al Jazeera, melaporkan dari Islamabad.

“Ada peringatan akan hujan salju lebat dan itu menyebabkan bencana total karena orang-orang terjebak di kendaraan mereka, seluruh keluarga. Kendaraan mereka terkubur di bawah tumpukan salju.”

Sementara itu, seorang administrator lokal, Umar Maqbool mengatakan hujan salju lebat menghambat upaya penyelamatan pada malam hari dan bahkan alat berat yang dibawa untuk membersihkan salju pada awalnya macet.

Salah seorang reporter dari media lokal Pakistan Star News TV, Kazmi Wajahat mengatakan setidaknya 20 turis meninggal terjebak di Murree.

Para pejabat tidak memberikan rincian lebih lanjut tentang mereka yang tewas di kendaraan mereka yang terjebak tetapi mengatakan mereka sedang mengerjakan operasi pemulihan dan penyelamatan. Makanan dan selimut dibagikan kepada para wisatawan yang terdampar.

Kantor kepala menteri provinsi Punjab mengatakan Murree telah dinyatakan sebagai “daerah bencana” dan mendesak orang untuk menjauh.