Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Ciptakan Startup Baru, Kemenlu Turut Perkuat Ekonomi Digital

Ciptakan Startup Baru, Kemenlu Turut Perkuat Ekonomi Digital



Berita Baru, Jakarta – Menteri Riset dan Teknologi/Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional (Menristek/Kepala BRIN) Bambang Permadi Soemantri Brodjonegoro mengatakan, demi mewujudkan Indonesia Maju di tahun 2045, maka sektor manufaktur harus juga bersiap maju, startup atau wirausaha harus bertambah banyak, serta penguatan ekonomi berbasis digital harus terus dikembangkan.

“Peran Kemenristek/BRIN salah satunya adalah mengembangkan ekonomi digital. Kami turut bertanggung jawab untuk menciptakan sebanyak mungkin startup baru dan memastikan kontinuitas dari startup tersebut,” ujar Menteri Bambang saat menghadiri acara Kemlu for Startup: Menarik Investasi Modal Ventura Lokal dan Internasional yang diselenggarakan di Hotel Indonesia, Kempinski (25/11).

Dalam kesempatan tersebut Menteri Bambang menekankan pentingnya menciptakan lebih banyak startup di Indonesia, terutama berbasis ekonomi digital. Startup tersebut diharapkan tidak hanya menjadi solusi bagi kebutuhan konsumen dalam negeri, namun mampu bersaing di tingkat global.

“Startup Indonesia yang berhasil menembus persaingan global dapat menjadi sarana diplomasi ekonomi dan teknologi Indonesia di tingkat dunia,” tambahnya.

Ia mengapresiasi upaya Kementerian Luar Negeri mencari alternatif pengembangan startup yang ada di Indonesia. Agar kontinuitas dari startup dapat terjaga maka diperlukan peran pemerintah untuk memediasi para pelaku startup dengan para pemilik modal ventura (Triple Helix: Academician, Business, Government).

“Startup di Indonesia butuh pendanaan lebih lanjut untuk membuat mereka menjadi lebih besar untuk membuat mereka masuk pasar international atau menjadi pemain yang besar. Karena itu mereka butuh ‘venture capital’ baik yang berasal dari dalam maupun luar negeri. Dengan upaya ini kita harapkan dapat melahirkan makin banyak startup, yang merupakan calon entrepreneur masa depan,” jelasnya. []