Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Cangkruk Bareng Millenal Gresik, DPR RI Debby Kurniawan Bahas Pendidikan

Cangkruk Bareng Millenal Gresik, DPR RI Debby Kurniawan Bahas Pendidikan



Berita Baru, Gresik – Anggota DPR RI Debby Kurniawan mengajak puluhan pemuda generasi millenial di Kabupaten Gresik untuk cangkruk bareng di salah satu Caffe yang berlokasi di Perumahan Permata Suci (PPS), Kecamatan Manyar, Gresik, Selasa (2/3).

Selain untuk menjalin keakraban, pertemuan itu juga bertujuan sebagai ajang diskusi produktif seputar kepemudaan sebagai pelaku utama dalam perubahan era sekarang. Persoalan pendidikan pun tak luput dari pembahasan diskusi dalam cangkrukan dan ngobrol gayeng itu.

Dalam kesempatan itu, Mas Debby sapaan akrabnya, mengajak agar para pemuda selalu kreatif, inovatif, dan memiliki semangat tinghi untuk menggapai cita-cita.

“Saya senang sekali bisa bertemu dengan kaum muda yang masih sangat energik dan kaya gagasan, dan saya yakin kalian semua memiliki skill dibidang masing-masing, untuk itu terus semangat berkreasi dan selalu inofatif,” ujar Mas Debby.

Mas Debby juga menekankan agar sebagai kaum muda tak perlu pesimis. Sebab, semua memiliki kesempatan yang sama dalam meraih kesuksesan.

“Asal kita punya semangat dan terus berkreasi, kita akan meraih kesuksesan, karena semua orang memiliki kesempatan yang sama,” pesannya.

Terkait pendidikan, Mas Debby berpesan bahwa dampak dari situasi pandemi Covid-19 ini, sistem pendidikan terkesan ribet, susah tidak bisa bertatap muka pada saat belajar, hanya mengandalkan virtual, dan tantangan satu lagi bagaimana nasib anak-anak yang tidak memiliki fasilitas yang memadai. Untuk itu, ia berharap seluruh pihak untuk lebih kreatif, sehingga melahirkan solusi menghadai tantangan pendidikan saat ini.

“Tentu disaat saat inilah peran pemuda sangat dibutuhkan, untuk bersama-sama berkolaborasi dengan pemerintah dan instansi maupun lembaga pendidikan, sehingga bisa membantu memberikan konstribusi solusi tantangan pendidikan saat ini,” tandas politisi Partai Demokrat asal Dapil X (Gresik-Lamongan) itu.

Sementara Ainur Rohman, salah satu pemuda yang hadir mengaku senang bisa sharring diskusi dengan Mas Debby. Menurutnya, Anggota Komisi X DPR RI itu sangat familiar dan membaur dengan pemuda.

“Sangat senang bisa sharring permasalahan pendidikan langsung dengan Mas Debby, beliau di Komisi X yang langsung membidangi terkait pendidikan, dan beliau sangat membaur dengan pemuda,” terangnya.

Rohman berharap, hasil diskusi bisa disampaikan di Gedung Senayan, agar segala permasalahan pendidikan terutama di Kabupaten Gresik didengar oleh seluruh wakil rakyat yang ada di DPR RI, sehingga segera menemukan solusi.