Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

BLACKPINK
BLACKPINK Menjadi Agen Kampanye Isu Perubahan Iklim_ Korea Herald-YG Entertainment

BLACKPINK Dipilih PBB sebagai Advokat Kampanye Aksi Perubahan Iklim



Berita Baru, K-PopGirlband Korea Selatan, BLAKCPINK, ditunjuk untuk mengadvokasi isu lingkungan. Mereka bertugas meningkatkan pemahaman mengenai isu perubahan iklim melalui kampanye-kampanye global.

Agensi tempatnya bernaung, YG Entertainment mengonfirmasi bahwa keempat anggota yaitu Rose, Jisoo, Lisa, dan Jennie baru-baru ini menerima surat personal dari Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson, dimana ia mengundang BLAKCPINK untuk mendukung COP 26 atau 26th United Nations Climate Chang Conference, sebagaimana dilansir dari Korean Herald.

“Video baru kalian ‘Climate Action in Your Area #COP26’ meraih kesuksesan besar, ditonton lebih dari 10 juta kali di berbagai platform media sosial. Perubahan iklim adalah masalah paling penting di masa kita… sungguh fantastis karena kalian telah memilih momen ini untuk menyuarakan pendapat kalian tentang masalah kritis ini,” kata Johnson dalam suratnya.

Sementara itu, BLACKPINK menyadari pentingnya isu ini sehingga mengajak pengemar untuk bergabung dalam inisiatif tersebut. Pada bulan Desember lalu, BLACKPINK tampil dalam video promosi United Nations Climate Change Conference 2021. Konferensi itu dijadwalkan akan digelar di Glasgow, Skotlandia, bulan November ini, dibawah kepresidenan Inggris.

BLACKPINK kini telah menjadi musisi paling berpengaruh di media sosial, dengan 57,7 juta pengikut di channel Youtube. Mari kita nantikan akis-aksi BLACKPINK selanjutnya dalam upaya kampanye perubahan iklim.