Biden Umumkan Keadaan Darurat dan Bencana Besar di Texas
Berita Baru, Internasional – Joe Biden umumkan keadaan darurat di Texas dan menyebutnya sebagai bencana besar. Pemadaman listrik dan krisis air melanda wilayah itu setelah badai musim dingin yang melanda, kata Badan Manajemen Darurat Federal (Fema) pada hari Sabtu (20/2).
Pernyataan tersebut memicu alokasi pendanaan federal untuk tidap-tiap individu di seluruh negara bagian, termasuk bantuan untuk perumahan sementara dan perbaikan rumah serta pinjaman berbiaya rendah.
Meskipun beberapa listrik telah pulih, negara bagian tersebut masih belum pulih dari badai musim dingin yang menghancurkan jaringan listrik dan menyebabkan jutaan orang kehilangan pemanas, makanan, atau air minum yang aman.
Bahkan, bagi warga yang dapat mengakses ke air bersih telah diberitahu untuk mematikan air mereka, karena takut pipa yang mencair akan meledak sehingga menyebabkan banjir.
Kemarahan publik kian meluas kepada pejabat Republik baik di tingkat negara bagian maupun federal akibat krisis yang melanda.
Rick Perry, mantan gubernur, sekretaris energi AS, dan kandidat untuk nominasi presiden dari Partai Republik, menuai kritik setelah mengatakan “Orang Texas akan tanpa listrik selama lebih dari tiga hari untuk mencegah pemerintah federal dari bisnis mereka.”
Menurut laporan Washington Post, setidaknya 30 orang telah tewas di Texas sejak badai musim dingin melanda pada hari Minggu.